Kemarahan Luo Yunyang yang terus terang ini merupakan caranya untuk menguntungkan dirinya sendiri. Kata-kata yang keluar dari mulutnya sangat kuat dan menggema ke seluruh ruangan. Ia benar-benar tak tahu malu. Ini bukan masalah tentang apakah ia senang atau tidak. Ia hanya ingin menunjukkan kekuasaan dan keadilannya!
Memangnya mengapa kalau semua orang bisa menebak tujuannya? Sekarang, ia hanya bersikap sombong dan memaksa mereka menyanyikan suatu lagu dengan mengiringi nadanya.
Wajah Utusan Suku Awn Listrik langsung memucat seolah ia hendak muntah. Awalnya ia berpikir bahwa semua drama ini akan segera berlalu, tetapi tak pernah terlintas di mimpi terliarnya bahwa ia akan membayar harga yang mahal untuk tindakannya.
Bukan hanya ia yang akan membayar kesalahannya, tetapi seluruh Suku Awn Listrik. Satu-satunya hal yang terpikit dalam benaknya saat ini adalah bagaimana cara memenangkan hati Luo Yunyang.