Menurut sebuah pepatah, seorang menteri lebih baik mati daripada menyaksikan rajanya dipermalukan.
Kemarahan terlihat jelas di wajah ahli bela diri Pusat Penelitian Dewa Pertanian yang berdiri di belakang Xue Yunhua ketika pimpinannya dihina. Beberapa dari mereka bahkan tampak bersemangat untuk memulai perkelahian.
Namun, ketika Xue Yuhua mendengar nama Master Balu, ekspresi wajahnya tampak serius. Terdengar nada hormat di suaranya saat bertanya, "Apakah kau Master Balu yang terkenal dari Gunung Salju Hebat?"
Kata-kata 'Gunung Salju Hebat' membuat ekspresi wajah Tuan Zuo juga berubah. Ada tatapan serius di matanya saat melihat Master Balu.
Master Balu menganggukkan kepalanya dengan sombong.
Wajah beberapa pria di belakang Xue Yuhua berubah suram. Mereka jelas takut terhadap reputasi Gunung Salju Hebat.