Mood Taera hari ini membaik. Walaupun dia sempat curiga dan kurang percaya pada Ardilo, tapi dia berusaha meyakinkan diri bahwa mungkin itu hanya kebetulan saja. Taera sebenarnya masih belum bisa menerima. Tapi mungkin saja Ardilo dan Yola hanya berteman biasa. Lagipula Ardilo juga tidak menceritakan padanya. Taera berpikir kalau ini penting, pasti Ardilo akan mengatakannya pada Taera karena Taera adalah pacarnya.
Setelah pulang kuliah, Taera duduk di koridor sambil menunggu Ardilo yang harus ke sekret BEM Fakultas Ekonomi dulu. Mereka sudah janjian untuk makan bersama sebelum Taera pulang dari kampus. Dia tidak ada jadwal hari ini. Hanya Ardilo yang masih sibuk dengan anak-anak BEM yang lainnya. Taera bermain hp. Tiba-tiba Zyan datang menghampirinya.
"Taera!" sapa Zyan dengan ceria.
"Eh kak Zyan, ngapain kesini kak?" tanya Taera dengan ramah.
Ardilo nggak mau jujur nih sama Taera. Gimana kelanjutannya ya? Yuk ikuti terus ceritanya :)