"Nyonya apakah anda mencurigai sesuatu?" tanya Seno melihat Harini yang ingin keluar disaat berapa orang yang ingin menembus keamanannya.
"Tidak ada, hanya ingin melihat siapa yang ingin berkunjung kerumah malam-malam begini." Seno yang tahu jika ada seseorang berusaha untuk mendekati kediaman Arion berusaha untuk mencegah Harini keluar dari gerbang.
"Nyonya, anda tidak bisa kesana,"
"Kenapa?"
"Sangat berbahaya untuk anda nyonya, saya minta pada anda untuk tidak kesana,"
Harini mencoba untuk melihat keadaan luar, berapa pengawal mencoba memberikan perlindungan pada Harini, kondisi diluar yang tidak memungkinkan untuk melepas Harini sendiri tanpa keamanan mereka. Harini berdiri di depan pintu pagar, mendapati seseorang yang berusaha untuk mendekatinya kecurigaannya benar jika Alika ingin menemuinya dan berani mendatangi rumahnya.