Su Yanyan dengan sengaja berkata, "Mungkin mereka hanya teman baik. Bagaimana pun dia adalah kakakku. Lebih baik kamu hapus semua fotonya."
"Ayolah, Yanyan, kamu terlalu polos dan baik. Dia sengaja mengacaukan acara pernikahanmu, membuatmu terlihat bersalah, dan kamu masih mau membantunya? Gampang sekali ditipu. Kamu tenang saja, masalah ini ada dalam kendaliku!"
"Apa yang akan kamu lakukan?"
"Tunggu saja, nanti kamu juga tahu."
Jiang Xiaoman meletakkan ponselnya dan tersenyum penuh kemenangan.
Dia hampir dibunuh oleh Su Wanwan di pesta pernikahan Su Yanyan, hanya karena dia mengatakan beberapa hal buruk tentang Xiao Yebai. Dia tidak berani mengatakan yang sebenarnya kepada keluarganya, karena masih memiliki hubungan dengan keluarga Mo.
Sedangkan lukanya sendiri butuh beberapa hari untuk sembuh sampai dia berani keluar rumah dan menemui teman-temannya atau orang lain.