"Kalian udah pada masak apa." Kata Hulya yang membuat para maid menatap satu sama lain.
"Kami belum kepikiran untuk masak apa non." Kata bibi yang membuat Hulya tersenyum.
"Oh ya udah kalo gitu kita masak,daging sapi yang di rendang dan ayam sambal. Terus masak sayur bening tapi bumbunya biar saya yang racik untuk sayurnya." Kata Hulya yang langsung di angguki oleh para maid dan bibinya.
Setelah itu mereka mulai mengambil bidang mereka masing-masing agar cepat selesainya, tapi saat sedang asik melakukan kegiatan mereka Hulya baru ingat harus menyiapkan puding untuk di makan saat waktu santai.
"Oh iya tolong buatkan puding ya,untuk di makan saat waktu santai. Jangan lupa buatnya banyak-banyak agar kalian juga bisa makannya dan bagikan kepada para bodyguard juga ya." Kata Hulya yang membuat para maid diam, mereka tidak pernah membuat makanan untuk mereka tanpa izin dari nyonya mereka.