Sebenarnya, Mu Xin berkata jika ia ingin pergi bersama mereka.
Tapi usulannya langsung ditentang dengan suara bulat oleh Jin Shi dan Jin Xi.
Lagipula, ia sudah tidak muda lagi. Ia sedang hamil dan mengandung dua bayi kecil di dalam perutnya. Bahkan setiap gerakannya saja sudah membuat Jin Shi menahan napas. Dan sekarang ia masih ingin pergi ke pantai?
Apa ia ingin Jin Shi menggantung hatinya tanpa ampun?
Sementara itu, alasan Jin Xi tidak mengizinkan karena Mu Qianxun dan Lin You adalah anak-anak dan pergi ke pantai adalah satu momen untuk memupuk perasaan mereka. Jika Mu Xin ingin bermain-main ke pantai, ia bisa meminta Jin Shi untuk membawanya ke vila rekreasi.
Di sana juga berdampingan langsung dengan laut.
Jadi lupakan mencampuri urusan anak-anak.
Setelah memeriksa waktu yang tepat, Mu Qianxun dan Lin You memutuskan untuk pergi minggu depan.
You may also Like