"Jambret? Bagaimana bisa? Bukankah itu daerah turis, seharusnya orang-orang semacam itu tidak ada, bukan?"
"Seorang penjahat tidak akan memikirkan tempat ketika akan melakukan aksinya, sayang." Massimo yang sejak tadi menjadi pendengar yang baik, ikut bicara.
Gina, Selena dan Rosa langsung menoleh ke arah belakang, dimana Massimo sedang bersandar pada dinding dengan kedua tangan yang terlipat di dada.
"Aku tahu, tapi itu adalah daerah turis. Bukankah jika ada tindak kejahatan seperti itu akan berpengaruh buruk pada tempat turis itu sendiri, bukan?"
Massimo tersenyum, perlahan dia berjalan mendekati Gina yang duduk diapit kedua adiknya. "Semakin ramai suatu tempat atau daerah wisata maka tindak kejahatannya juga akan semakin besar peluangnya, karena itulah dibutuhkan kewaspadaan yang besar jika ingin bepergian."