"Aku lusa mau tour." Prisya berniat memberi tahu Abangnya akan acara yang sudah dia miliki.
Sebenarnya bukan dia sih, karena tour ini direncakan oleh pihak sekolah yang pasti acarnya juga acara sekolah.
"Gue gak tanya," jawab Reka dengan nada bicara yang begitu datar.
Kedua bola mata Prisya membelalak dengan seketika saat mendengar apa yang sudah Abangnya ucapkan, ekspresi yang dia tunjukkan sangat mencerminkan kalau dirinya tidak suka dengan respons dari Abangnya.
"Ih! Abang!" teriak Prisya dengan penuh kekesalan.
Reka mengukirkan senyuman yang menunjukkan kalau dirinya senang dengan kekesalan Prisya yang sekarang, tapi tidak sampai membuatnya tertawa terbahak-bahak.
"Ya?" Reka berusaha untuk seserius mungkin pada Adiknya.
"Kok gitu sih?" Prisya benar-benar kesal dengan respons Abangnya, padahal sebenarnya ini bukan kali pertama Reka bersikap seperti itu.