Waktu istirahat sudah berlangsung beberapa menit yang lalu, sekarang Retta tengah melangkahkan kaki ke arah di mana taman belakang berada.
Ada sebuah alasan kenapa dia sekarang berjalan ke arah Taman belakang, di saat banyak murid yang berjalan menuju ke Kantin, salah satunya dia yang sudah menyuruh pacarnya datang ke sini.
Sebuah senyuman terukir dengan begitu jelas di bibir Retta saat dia berpapasan dengan pacarnya dan senyuman lebar yang sudah Retta ukirkan itu berhasil menarik sebuah senyuman di bibir Rey.
Mereka dengan santai duduk di bangku yang tak jauh dari tempat mereka bertemu. Retta terdiam beberapa saat dengan posisi tangan yang masih sengaja dia simpan di belakang.
"Aku punya sesuatu buat kamu," ucap Retta mengawali pembicaraan dan hal ini adalah hal utama yang membuat Retta mengajak pacarnya untuk bertemu di Taman belakang, dibandingkan dengan bersama menuju ke Kantin.
"Apa?" tanya Rey dengan menggunakan nada bicara yang santai.