Itu cara tercepat.
Tapi itu bukan cara yang benar.
Jadilah ia hanya berjalan cepat, mengingat berlari tidak diperbolehkan di restauran. Memang begitulah peraturannya.
Beberapa langkah kemudian ia telah sampai di restauran yang sudah dipenuhi oleh pelanggan itu.
"Hah- Maaf-- Aku kesiangan-" Katanya sambil mencoba mengatur nafasnya yang berantakan itu.
"Hei Felix sadarlah! Ini memang sudah siang." Celetuk Kenzo saat itu sambil berjalan melewatinya.
"Bu- Bukan itu maksudku, ah dasar."
"Kau lupa ya kalau kau memang kerja jam segini? Lagipula kau tepat waktu.
Jadi sekarang mulailah bekerja."
Kata Dev sembari menyiapkan minuman untuk tamu di meja nomor dua.
Felix pun mengamati situasi, pekerjaan yang belum dikerjakan yaitu membersihkan piring.
Jadilah ia memilih untuk mengerjakan itu karena ia belum tahu sampai mana alur pekerjaan yang lain siang itu.
Nantinya ia akan membantu yang lain selesai mencuci piring-piring kotor itu.