Kata orang, catat saja dulu. Ini hanya kata orang saja, bahwa obat patah hati adalah jatuh hati kembali. Bukan apa-apa, hanya saja terkadang aku memang suka mencoba-coba saja. Karena jika sehari saja tak mencoba untuk melakukan percobaan bisa saja kepalaku ini akan pusing nyut-nyutan. Kau tau, pusing nyut-nyutan itu membuatmu jadi begitu menyedihkan, makanya ikuti saja kelakuanku.
Sebelumnya, perkenalkan dulu. Namaku Bella Anantya, jika terlalu panjang dan kamu susah mengingatnya panggil saja aku BA, namun sangat tidak disarankan untuk menambah kata BI di belakangnya. Jangan baper dulu, itu memang benar-benar singkatan namaku. Aku tak berniat menceramahimu, karena seperti yang sebelumnya sudah kujelaskan bahwa … hobiku adalah mencoba.