"Selamat siang, Tuan muda!"
Mark membungkukkan badannya di hadapan Kleiner yang masih terduduk.
"Tuan Kleiner, ada apa Anda mencari saya?"
Kleiner menatap Mark yang masih membungkukkan badannya, lalu ia menatap Oscar yang sedang asyik memainkan ponsel.
"Mark, apakah kau bisa menyetir mobil?"
Glek!
Aku pikir dia ingin aku melakukan apa! seru Mark dalam hati.
"Tentu saja, Tuan. Karena dulu saya adalah mantan supir pribadi Tuan Daniel."
Mark menjawab dengan penuh antusias.
Ini adalah kesempatan ku untuk dekat dengan Tuan Kleiner, batin Mark seraya menatap Kleiner.
Mark berusaha mengambil hati tuannya agar bisa mendapatkan kepercayaan penuh dari Kleiner Rutherford Stonevrustarios.
"Bagus sekali, Mark."
Oscar menghentikan kegiatannya ketika mendengar Kleiner memuji pria yang berprofesi sebagai pelayan di mansion yang disewa oleh Kleiner. Ia pun menatap pria yang sedang berbicara di sampingnya.
Holla holla, ada yang ingin membantu Kleiner nggak yah?
Salam sahabat Zoya!