"Tim 1 dan 2 bagaimana keadaan didepan?" Violet bertanya.
"sejauh ini aman nyonya, tak ada pergerakan nyata yang terlihat." ucap Tim satu. Bella mendahului memeriksa dapur dan memegang beberapa bagian, mengira-ngira dimana tempat rahasia atau tombol yang bisa membawa mereka ke ruang bawah tanah. karena dipastikan saat ini Choon-Hee sedang bersembunyi di suatu tempat.
"Periksa setiap sudut, cari sesuatu yang mencurigakan. fokus mencari ruang bawah tanah. kalian mengerti?". Kata Bella lagi.
"Mengerti nyonya." ucap semua tim serempak.
Mereka menelisik satu persatu benda, mulai dari peralatan makan hingga bangku dan kursi.
"Mayday mayday mayday...."
"Ada apa?." tanya Bella saat mendengar Tim satu berteriak.
"Seseorang berlari membawa wanita." Kata suara perempuan.
"Kejar, pastikan wanita itu aman. apapun yang terjadi pastikan kalian membawa wanita itu ke tempat aman!" Bella menahan diri untuk tidak meledakan kepala musuhnya saat ini.