Ibu Ratu Liliaceae memasuki ruangan kerja Puteranya, Melihat bagaimana Raja Drakon sedang sibuk memilih beberapa berkas. Ini bukan benar-benar ruangan kerja Raja Drakon, karena ini sebenarnya hanya kamar yang lebih luas dan bisa di buat sebagai tempat kerja.
Beruntung sekali Raja dan Ratu Kerajaan GoldenDrak memberikan kamar yang begitu mewah pada Drakon.
"Ibu? Ada perlu?." Tanya Drakon, saat melihat ibunya yang sudah duduk di salah satu bangku. Drakon langsung menghampiri Ibunya dan ikut duduk di sana.
"Kau sudah temukan tentang ciri-ciri seorang Penyihir putih itu?." Tanya Liliaceae.
"Belum Ibu, Aku sudah membaca banyak buku dan sekarang lama. Tapi nyatanya, tidak ada buku yang benar-benar bisa memperlihatkan seperti apa Ciri penyihir putih. aku rasa beberapa orang memang menghapus Semuanya dari sejarah." Kata Drakon sedikit lelah.