Pasukan musuh menyerang Sektor A, lebih tepatnya Queen Palace. Mereka ingin mengudeta pemerintahan Elyosa, merebut takhta Ratu yang sedang dijabat oleh Serafina. Hebatnya, berita kudeta tidak sampai ke sektor lain. Penduduk Elyosa tidak tahu bahwa pasukan kerajaan sedang mati-matian melindungi Queen Palace malam itu.
Selain mengudeta, musuh juga berencana untuk menguasai sektor X, ruangan sumber energi Elyosa. Setelah berhasil dikuasai, mereka akan menghancurkan kristal beradiasi tinggi yang dijadikan sebagai sumber energi. Mereka berniat untuk menjatuhkan Elyosa ke daratan Logard.
Pasukan musuh itu kebanyakan merupakan penduduk Elyosa yang memang punya jiwa pemberontak, yang sedari awal tidak menyukai sistem kasta di sana. Kebencian mereka dimanfaatkan. Dengan serum Brodell, kebencian mereka menjadi sumber kekuatan mematikan; baik bagi musuh, atau bagi diri sendiri.