Dimana dirinya mulai merasa takut dan cemas akan sesuatu yang buruk terjadi.
"Jangan katakan bahwa..." tidak sanggup melanjutkan kata-katanya dan berusaha memperpanjang nada dalam pengucapannya untuk meminta seseorang melanjutkan kalimatnya.
Monica dengan cepat dan pasti langsung membalasnya dengan sangat tegas.
"Karena kesialan yang kau tebarkan. Kini proyek itu terancam dibatalkan atau mungkin dipending karena salah satu pemilik sponsor terbesar kedua dalam proyek Delux menginginkan kau ditarik keluar dengan paksa dari keikutsertaanmu dalam proyek ini . Maka bisa kau memberikan solusi yang paling aman dan menguntungkan semua pihak jika kau tetap ingin melanjutkan eksistensi-mu dalam program ini? Ada sesuatu yang ingin kau sampaikan? Atau berikan solusinya?" ucap Monica dengan cukup panjang dan menuntut adanya tanggapan dan jawaban yang sesuai dengan yang dia inginkan.