"Hmm.. rumah kalian bagus juga," puji Caspar saat mereka sudah tiba di dalam. Ia menunjuk grand piano Stenway di ruang tamu. "Hmm... aku jadi ingat saat di Prancis dulu dan mengundang Chopin untuk minum teh. Kau tahu Opus 31? Dia menciptakannya saat masih di Paris dan aku adalah salah satu orang pertama yang mendengarkannya. Anak itu sangat berbakat."
"Chopin? Maksud Tuan, Frederic Chopin? Sang maestro piano Chopin yang itu?" tanya L dengan ekspresi sangat terkejut. Ia masih tidak biasa mendengar Caspar bicara tentang orang-orang besar di masa lalu seolah mereka adalah tetangga sebelah rumahnya.
"Benar, Chopin yang itu. Sebelum dia pacaran dengan George Sand* dan pindah ke Marseille, aku sering mengundangnya untuk bermain piano di pesta yang kuadakan." Caspar mengangkat bahu. "Dia sangat berbakat. Sayang sekali anak itu umurnya tidak panjang. Kudengar dia meninggal karena TBC di usia 39 tahun."
Asyikkk.. ada yang cemburu dan akhirnya dikasih ciuman mesra ya...
Abis ini tinggal merencanakan hari pernikahan biar Papi London dan Mami L bisa mesra-mesraan lagi yaa... XD.
....
Bab terakhir hari ini nanti publish jam 22.00 WIB yaa