Lila terkejut ketika tangannya ditarik dan sebelum sadar Ia sudah terjerembab, berada dalam pelukan Edward. Suasana hangat langsung melingkupi seluruh hatinya.
"Dia istri Saya. Jadi tolong jaga sikap kalian?" Kata Edward dengan cepat dan tanpa sadar sambil memeluk tubuh Lila. Lila terkejut menatap Edward dengan perasaan penuh kebahagian. Jantungnya berdebar kencang. Keempat pemuda itu begitu mendengar bahwa mereka pasangan suami istri langsung menjaga sikap.
"Maafkan Kami, Kami kira kalian tidak saling mengenal. Sekali lagi maafkan Kami" Kata salah satu pemuda itu berkata dengan wajah penuh kesungguhan. Apartemen milik Edward adalah apartemen mewah yang di dalamnya tentu berpenghuni kan orang-orang berada dan setidaknya memiliki sikap yang terpelajar dan etika yang baik.
Para Pemuda itu memang melihat Lila dan Edward berdiri berjauhan seakan tidak saling mengenal. Jadi siapapun tidak mengira kalau mereka saling kenal.