Sabtu pagi rumah sakit milik Papih Rommy ramai dengan orang-orang yang mengirimkan bingkisan juga buket bunga dan balon-balon berwarna biru dan Putih.
Ucapan selamat atas kelahiran Putra Papa Anton dan Mama Vivi datang dari banyak orang.
Tante Lili dan Om Hendi pamit setelah Mama Vivi membersihkan tubuhnya, Tante Lili merapihkan dahulu urusan Mama Vivi, bahkan sampai dengan sarapan Mama Vivi pun, Tante Lili yang menyuapi nya.
"Nanti siang, Lili kesini lagi. Lili ganti baju dulu," pamit Tante Lili dan Mama Vivi mengangukkan kepalanya, Mama Vivi berterima kasih karena Adik Iparnya itu sudah melayani dirinya dengan baik.
Handphone Mama Vivi sering berbunyi, banyak orang yang mengucapkan selamat atas kelahiran bayi nya, dan Begitu juga Mamih Linda dan Papih Rommy, pagi ini mereka sudah datang untuk memberikan ucapan selamat nya secara langsung pada sahabat mereka itu.