"Minggir…" Suara pria itu sangat dingin, matanya yang berwarna biru tua dan bulu matanya tebal itu membuat wajahnya menjadi terlihat semakin dingin.
"Ini rumahku… Aku tidak mau minggir!" Bahkan Yue Zheng yang pintar tidak bisa menahan untuk memiliki sedikit rasa takut saat berhadapan dengan pria itu.
Tidak heran orang-orang merasa takut, pria itu bermarga Han. Namanya Han Cangyan, seperti namanya, dia begitu dingin hingga membuat orang tidak berani melihatnya secara langsung. Selain itu, dia memiliki marga yang lebih terkenal di Eropa, yaitu Polkin. Keluarga Polkin sama terkenalnya dengan Keluarga Reddington. Lebih tepatnya, jika dibandingkan dengan Keluarga Reddington, keluarga Polkin lebih terkenal.