Mendengar ucapannya, Shin langsung membalas pelukan Kenny sambil berkata,
"Terimakasih karena kakak sudah mau menjadi orang tua buatku, menjagaku saat sakit dan menghiburku ketika sedih. Maaf jika aku belum bisa jadi adik yang menyenangkan buatmu kak!"
Mendengar perkataan Shin, Kenny semakin mempererat pelukannya sambil menangis dalam pelukan Shin hanya karena dia teringat bagaimana penderitaan gadis kecil yang dia temui beberapa tahun yang lalu.
"Kenapa kakak menangis ? Dandanannya bisa luntur loh nanti." kata Shin sambil menyeka air mata Kenny yang sangat jarang dia lihat menangis itu.
Kenny menatap wajah cantik Shin lalu membelainya dengan lembut.
"Aku harap kamu hidup bahagia bersama Pangeran Xu Yuan. Kadang hidup itu tidak berjalan dengan apa yang kita inginkan. Tapi, percayalah setiap kejadian pasti ada alasan kenapa ia terjadi. Aku tau kemana hatimu, namun cinta pasti akan menemukan jalannya."