Pagihari Aileen terbangun sendirian tidak menemukan suaminya yang biasanya selalu menempel kepadanya semenjak pernikahan mereka. Ia mencari-cari keberadaan Rei di setiap ruangan, menemukan Rei tampak sudah sibuk di depan layar komputernya.
Melihat Rei yang tampaknya tidak bisa di ganggu Aileenpun pergi ke kamar mandi sambil membawa handuknya. Setelah ia memakai pakaiannya iapun mengikat rambutnya dan pergi ke arah dapur untuk memasak sarapan. Ia memutuskan untuk membuat sesuatu yang cepat. Iapun menanak nasi. Membuat telur mata sapi dan sosis yang tampak sudah di goreng menyerupai gurita dan menumis sayuran sebentar. Iapun membuat sambal dan menambahkannya sedikit kedalam piringnya.