Sepeninggal Dewi Malam, Panglima Sakti perlahan memejamkan kedua matanya.
Berusaha untuk memulihkan kekuatan. Berkomunikasi dengan Panglima Banteng yang ada di dalam tubuh Tian.
"Di mana kalian sekarang, Panglima Banteng?"
Dengan mata terpejam, dan kedua tangan dirapatkan di dada, kedua kaki bersila di atas rerumputan, Panglima Sakti berhasil berkomunikasi dengan Panglima Banteng di alam bawah sadar.
Panglima Sakti mampu melakukan hal itu atas izin Dewi Cinta. Karena ia satu-satunya orang yang diberikan tugas tunggal sebelum Dewi Malam membantunya, semua rahasia tentang kekuatan bintang dibeberkan oleh Dewi Cinta atas izin Dewa Amora tentunya.
Itu sebabnya Panglima Sakti mengetahui banyak hal tentang kekuatan bintang, karena memang dirinya sudah diberikan tanggung jawab tunggal untuk membantu Tian menyelesaikan tugas itu.
"Aku di dalam tubuh Tian, Sakha, aku tidak bisa keluar seperti biasanya, ada apa denganku? Ada yang aku langgar, kah? Hingga aku jadi seperti ini?"