Ms. Sheva mulai membuat data tentang murid-muridnya itu.
"Jadi begini...
Kita mulai dari Kurosa. Kurosa memiliki stamina terbanyak, yaitu.... 45.000?! Sejak kapan... dan juga serangannya lumayan. Ia bisa bertahan dalam pertarungan kemarin.... tetapi jika ia lapar akan sulit untuk dirinya, jika tidak diberi makan secepatnya.. tubuhnya akan kelelahan dan ia akan tertidur...
.
Lalu untuk Asuka, Asuka memiliki kecepatan serang yang besar dan kelincahan untuk menghindar.... tetapi kecepatannya masih belum secepat Alfred ataupun Albern. Asuka unggul dalam pertarungan satu lawan satu.. mungkin jika melawan banyak orang ia akan kesusahan? Staminanya juga bagus. Stamina milik Asuka berjumblah 4000, cukup banyak sepertinya untuk melawan 1 orang yang kuat... dan pemulihan stamina miliknya cukup cepat.
.
Untuk Ardolph.... ia mengalami perkembangan... terakhir kali staminanya hanyalah 2000 saja, dan setelah di cek kemarin pada pertarungan kemarin, stamina miliknya sudah mencapai 9000. Mungkinkah ini karena Yukina? Dan juga Ardolph memiliki 2 zirah tanah yang kuat, yang satu memiliki pertahanan yang kuat dan serangan yang besar, zirah ini cocok untuk melawan lebih dari 1 orang. Dan zirah lainnya... memang pakaiannya sangat terbuka, tetapi pertahanannya lebih kuat dan serangannya dapat menembus semua jenis pelindung..... kekuatan fisiknya juga akan meningkat.
.
Untuk Denzel, dulu staminanya hanyalah 3000, semenjak pertarungan kemarin, staminanya menjadi 6000. Denzel sangat unggul jika melawan 1 orang, tetapi ia juga bisa mencari informasi dan merentas sistem-sistem milik musuh. Serangannya juga lumayan besar, tetapi ia memiliki zirah mesin yang belum bisa ia kendalikan sepenuhnya. Zirah itu akan saya beri nama 'zirah kemarahan' karena dahulu pada saat ia masih SD, jika ia marah, zirah itu akan aktif sendiri dan menghancurkan segalanya. Semenjak itu, kedua orangtuanya melatihnya untuk menjadi anak yang sabar. Meskipun sabar, tetapi ia adalah manusia, ia tetap bisa marah. Kemarahannya memuncak pada saat kasus penculikan kakak Katsumi dari sekolah Aldora. Tidak ada yang bisa menghentikannya pada saat itu, bahkan Amiko dan Butterfly tidak bisa.... kekuatannya luar biasa... tetapi masih belum bisa dikendalikan.
.
Untuk Nera.... perkembangannya tidak jauh, stamina miliknya hanya 3000 sekarang, dahulu 2000. Sihir penyembuhannya yang berkembang, dia dapat menyembuhkan dengan jarak yang luar dan ia dapat menyembuhkan banyak orang sekaligus. Ia bagus dalam sihir penyembuhan, tetapi sihir pertarungannya cukup lemah. Nera harus dipastikan tidak bertarung sendirian pada saat ada serangan.
.
Untuk Alexa.... ia lumayan berkembang, dahulu stamina miliknya hanya 3000 dan sekarang menjadi 5000. Sihir gas nya juga mulai beragam. Luas jangkau sihirnya juga meluas. Lumayan.
.
Untuk Aerum, staminanya tidak berubah, stamina miliknya 4000. Sihir terangnya cukup menjangkau dengan luas. Tetapi sepertinya kekuatan serangnya masih kurang.
.
Untuk Osamu, ia memang bergantung pada buku. Ia bisa menggunakan semua sihir yang pernah ia tuliskan pada buku-buku miliknya itu. Tetapi kecepatan pencarian sihir yang cocok untuk digunakan kurang cepat. Stamina miliknya hanya 3000.
.
Untuk Lucianna, ia memiliki jarang jangkau sihir yang paling luas. Tetapi ia sangat jarang menggunakan sihirnya karena jika ia mengubah cuaca, di daerah lainnya akan ada bencana alam atau cuaca tidak menentu. Stamina miliknya cukup banyak, yaitu 10.000.
.
Alvina... dia memang kuat. Perkembangannya akhir-akhir ini baik. Staminanya berkembang dari 5000 menjadi 7000. Jangkau sihirnya tidak begitu luas, tetapi kekuatan sihir dan fisiknya baik. Hanya pertahanannya saja yang kurang.
.
Alfred, memang ia bertambah cepat. Ia juga bisa bekerjasama dengan Alvina. Staminanya hanya 4000, dan serangannya hanya mempercepat dirinya, jadi ia perlu dikembangkan juga.
.
Rheinalth... dirinya kuat, dan tanpa disadari ia adalah weaponly elemental water ice prince, dia adalah tipe terkuat dari weaponly elemental. Perkembangan pesatnya terjadi pada saat kakak Katsumi diculik. Staminanya cukup banyak, sekitar 10.000. Jarak jangkau sihirnya juga baik.
.
Ermin... dia dapat menggunakan semua sihir elemen, tetapi ia lebih berfokus pada sihir listrik, jadi sihir lainnya kurang dikembangkan.... stamina miliknya ada 10.000. Ia adalah murid pertama yang bisa menggunakan Kannoya Unity tanpa bantuan siapapun kecuali dari Kannoya Unity itu sendiri, dan murid kedua adalah Kurosa meskipun ia harus dibantu oleh banyak orang. Ermin cukup kuat pada sihir listriknya, tetapi ia belum mengembangkan sihir-sihir lainnya yang ia miliki.
.
Toshiko.... murid baru.. tetapi aku tidak menyangka jika stamina miliknya hanyalah 900. Terbukti bahwa ia tidak pernah berlatih. Sihirnya unik, dan jarak jangkaunya cukup luas, hanya ia kurang berlatih. Kekuatan sihirnya termasuk besar. Ia perlu dilatih agar potensinya terlihat lebih jelas.
.
Odelia, murid baru. Ia memiliki stamina sekitar 5000. Ia memiliki sihir kabel-kabel yang dapat mengalirkan listrik. Gerakannya lincah, tetapi masih kurang lincah dibanding dengan Alfred, tetapi ia melebihi Albern. Kekurangannya ia suka meremehkan dan merendahkan.
.
Albern, murid baru. Ia memiliki stamina 7000. Sihir mesin-mesinnya lebih berfokus pada kecepatan gerak dan serang. Memang sihirnya mirip dengan Denzel, tetapi mesin-mesin Albern lebih rapi dan ketahanannya lebih kuat. Zirah mesin... aku belum pernah melihat Albern memakai zirah mesinnya kecuali 'engine'. Jarak jangkau serangannya kecil, lebih bagus untuk melawan 1 orang saja.
.
Dan juga... Yukina. Ia kuat dan memiliki 4 zirah, zirah terbanyak di sekolah kami dalam sihir weaponly elemental. Stamina miliknya kalau tidak salah sudah mencapai 10.000. Setiap zirahnya memiliki keunikan.
Zirah pertama bagus untuk melawan lebih dari satu orang karena jarak jangkau sihirnya yang 3 kali lebih luas dari jarak jangkau sihir biasanya. Kelemahannya adalah, staminanya akan terkuras 3 kali lebih banyak.
Zirah kedua terlihat sangat bagus, ia dapat berkamuflase, ia dapat memulihkan rekan-rekannya dan dirinya dari jauh, ia juga memiliki 5 pasang sayap, 3 pasang terlihat, 2 pasangnya tidak terlihat. Ia dapat menggabungkan kelima pasang pedang itu pada sebuah pedang yang ia bawa untuk bertarung. Ia juga memiliki sebuah perisai. Ia tidak memerlukan stamina. Kelemahannya adalah... ini zirah yang sangat rumit, ia harus sangat fokus untuk memerintahkan ke 5 pasang pedangnya dan juga memerintahkan tubuhnya untuk bertarung, jika tidak fokus sedikit, semuanya akan kacau. Tetapi sepertinya ini bukan masalah baginya.
Zirah ketiga sangat mengandalkan kecepatan. Bahkan, keberadaannya saat itu tidak dapat dirasakan, hanya berasa seperti tiupan angin yang sangat kecil dan lembut. Pedangnya ada dua. Ia juga bisa menembus segala jenis pelindung. Kelemahannya adalah ia tidak memiliki pertahanan yang cukup kuat.
Zirah terakhir, zirah yang terkuat. Memiliki pedang yang besar dan pertahanan yang kuat yang dapat mengurangi 5 kali rasa sakit dari serangan musuh. Serangnya cukup luas, tetapi tidak seluas zirah pertama. Kekuatan serangnya 5 kali lebih besar dan kemungkinan dapat menembus pertahanan hingga 70%. Zirah ini cocok untuk melawan 1 orang maupun lebih. Tetapi kelemahannya, ia akan 4 kali lebih lamban gerakannya." Pikir ms. Sheva.
"Dan lagi..." pikir ms. Sheva.
"Yukina... kamu ke mana saja?" Pikir ms. Sheva.
"Baiklah... karena bedasarkan penelitian ms. Sheva, ms. Sheva akan memilih murid-murid di antara kalian untuk mengikuti pelatihan khusus, jika nama kalian tidak dipanggil, maka kalian boleh mengikutinya atau tidak. Yang dipanggil wajib mengikuti pelajaran tambahan saya." Kata ms. Sheva.
Tubuh Kurosa dan Asuka mulai merinding.
"Baiklah, saya akan panggil, Toshiko, Lucianna, Aerum, Nera. Itu saja. Kalian semuanya sudah berusaha dengan baik." Kata ms. Sheva.
.
.
"Dan juga, Kurosa, dari kemarin hingga hari ini kamu tidak memakan camilan apapun kan?" Tanya ms. Sheva.
"Yaaaaa....." kata Kurosa lemas.
"Baiklah, karena masih ada banyak waktu, ayo berlatihlah denganku dahulu. Bagi namanya yang telah dipanggil, sebelum pulang sekolah kalian diharapkan untuk tetap berada di sini." Kata ms. Sheva.
.
.
Kurosa melawan ms. Sheva.
"Ayolah Kurosa, fokuslah.." kata ms. Sheva karena melihat bahwa semua serangan Kurosa menjadi meleset.
"Aku lapaar..." keluh Kurosa.
"Baiklah, aku akan diam di sini... jika kamu tidak bisa menyerangku, kamu akan ikut kelas tambahan." Kata ms. Sheva.
"HOE?! TIDAAAAAK!" Teriak Kurosa.
"Ini adalah antisipasi jika ada serangan tiba-tiba dan tidak ada makanan.... ayo." Kata ms. Sheva.
"HOEEEEE...." teriak Kurosa.
"Dunia kejam...." tangis Kurosa.
"Jika kamu seperti ini terus, kamu tidak akan bisa." Kata ms. Sheva.
.
"Ah.." kejut Kurosa saat mendengar perkataan ms. Sheva.
Kurosa berdiri dengan tegak.
"Meskipun lapar... tetapi...." pikir Kurosa.
Kurosa mengingat Night Hero.
"....!" Kata Kurosa.
Kurosa bersiap, lalu menerjang ke arah ms. Sheva.
"Dark Light soul!" Kata Kurosa.
Setengah dari rambutnya berubah menjadi pirang.
Dari kedua tangan Kurosa, muncullah energi sihir gelap dan terang.
Kurosa berusaha untuk memukul Ms. Sheva,
"Masih lebih lamban dari kemarin!" Kata ms. Sheva sambil menangkap kedua tangan Kurosa.
Kurosa berusaha untuk melepas kedua tangannya, tetapi genggaman ms. Sheva terlalu kuat.
"Kalau begini..." pikir Kurosa.
Kurosa menghantamkan kepalanya kepada kepala ms. Sheva dengan kencang.
"HOE! SAKIT!" Kejut Kurosa.
Ms. Sheva tidak mendapatkan efek apapun.
"Explotion!" Teriak Kurosa.
Kedua tangannya bercahaya, lalu meledakkan diri.
"Kurang sakit." Kata ms. Sheva yang masih memegang kedua tangan Kurosa.
Kurosa menapakkan kakinya ke atas tanah, lalu berusaha untuk mengangkat tubuh ms. Sheva. Tetapi tenaganya kurang.
"...." pikir ms. Sheva.
"Baiklah..." kata ms. Sheva sambil melepaskan genggamannya.
"Kamu tidak perlu ikut kegiatan tambahan, tetapi hari ini kanu tidak boleh makan cemilan." Kata ms. Sheva.
"HOEEEEE..." teriak Kurosa.
.
.
Sekolah pun berakhir, murid-murid yang dipanggil namanya menunggu di sekolah untuk pelajaran tambahan. Tetapi, Kurosa dan Asuka juga ikut serta.
"Kalian ikut? Baiklah." Kata ms. Sheva.
"Jadi, pertama. Jika stamina kalian memang kurang, kita harus melatih fisik kita agar dapat sedikit menopang stamina sihir kita." Kata ms. Sheva.
"Baiklah, sekarang pemanasan, lalu nanti berlarilah memutari lapangan sekuat kalian, tetapi kalau bisa minimal 2 putaran." Kata ms. Sheva.
"Baiklah!" Jawab Toshiko.
.
.
Lalu mereka semua berlari,
"Kurosa... siapa yang berlari memutari lapangan paling banyak, harus memberi perintah pada yang paling sedikit memutarinya, hanya antara kita ya!" Kata Asuka.
"Yooosh!" Jawab Kurosa.
.
.
Toshiko masih setengah putaran, tetapi ia sudah terlihat lelah.
Toshiko berhenti.
Ms. Sheva mendatangi Toshiko.
"Toshiko... kamu lelah?" Tanya ms. Sheva.
"Hoosh.... hoosh..." kata Toshiko.
"Apakah kamu memiliki riwayat penyakit dalam? Atau bagaimana?" Tanya ms. Sheva.
"Tidak... tidak... aku memang... hanya.... kurang... hosh... berlatih... hosh.... hosh..." kata Toshiko terengah-engah.
"TOSHIKO? BOHONG! PADAHAL PADA SAAT ITU AKU SANGAT SULIT MENGEJARMU YANG BERLARI DARI KOMPLEKS KANNOYA ACADEMY KE RUMAHMU YANG SANGAT JAUH ITU!" Teriak Kurosa dari seberang lapangan.
Ms. Sheva mendengarnya.
"Hm... pada saat kamu berlari ke rumah... apa yang kamu pikirkan hingga kamu tidak lelah lagi? Padahal kamu berlari ke rumahmu yang jauh dan kembali lagi kan?" Tanya ms. Sheva.
"Aku berpikir..... hosh... Raynell, Raynard, dan Rayner..." jawab Toshiko.
"Siapakah mereka bertiga?" Tanya ms. Sheva penasaran.
"Ketiga.... adik... hosh... kembarku..." jawab Toshiko.
"Ooh... begitu.. baiklah... cobalah begini. Kamu ini berlari memutari lapangan demi Raynell, Raynard, dan Rayner. Anggap saja mereka bertiga dihukum untuk memutari lapangan ini, dan kamu sebagai kakaknya menggantikannya, total yang harus diputari sekitar 3 putaran dan jika kamu kelelahan adik-adikmu yang akan melunaskan semuanya. Jadi, jika kamu hanya berlari setengah putaran, adik-adikmu akan berlari 2 setengah putaran. Bagaimana?" Tanya ms. Sheva.
"Hosh.... hosh.... hosh..." kata Toshiko.
Toshiko mulai berdiri lagi dan berlari lagi.
"Eh.... benar-benar dilakukan...." kejut ms. Sheva.
.
.
"Aku harus.... tugas seorang kakak adalah melindungi dan merawat adik-adiknya!" Pikir Toshiko.
Rambutnya mulai bersinar karena semangat.
Lariannya justru lebih cepat dari sebelumnya.
Toshiko sempat membalap Kurosa dan Asuka yang sudah melakukan 5 putaran.
"SUDAH KUDUGA! TOSHIKO MEMANG HEBAT!" Teriak Kurosa dari belakangnya.
Toshiko terus berlari.
.
.
Lucianna berhenti. Lucianna sudah melakukan 4 putaran. Nera berhenti. Nera sudah melakukan 2 putaran. Aerum berhenti, Aerum sudah melakukan 3 putaran.
"Ayo, Kurosa! Sepertinya kamu terlihat lelah sekali!" Kata Asuka.
"Kamu yang.. terlihat lebih lelah!" Balas Kurosa yang berusaha menahan kelelahannya.
.
.
Akhirnya Kurosa berhenti dengan 7 putaran. Asuka berhenti pada 7 setengah putaran.
"Hehehe... Kurosa, aku menang!" Kata Asuka.
"HOEEEEE! KALAU SAJA AKU BOLEH MAKAN CAMILAN.." Keluh Kurosa.
.
.
Semuanya sudah berhenti, kecuali Toshiko.
Toshiko masih berlari.
"Hebat... berapa putaran sekarang dia?" Kejut Asuka.
"Sepertinya.... sudah 8 putaran." Kata Aerum.
Pada putaran ke-9, Toshiko berhenti.
"Toshiko, kerja bagus. Jangan paksakan dirimu. Kamu melakukan putaran terbanyak, yaitu 9 putaran." Kata ms. Sheva.
Toshiko duduk di samping Kurosa dan Asuka.
"Hebaaat!" Kata Asuka.
"Mengagumkan!" Kata Kurosa.
.
.
"Baiklah, berikutnya... kalian akan berlatih ketahanan mengeluarkan sihir. Kalian harus mengeluarkan sihir sebanyak-banyaknya, tetapi menggunakan sihir yang menguras sedikit stamina, seperti...
Sihir bola jika sihir kalian elemen, atau sihir pencipta. Jika sihir bola, maka kalian ciptakan satu saja, tetapi jagalah agar tetap terkendali dan kekuatannya tidak bertambah maupun berkurang. Jika sihir pencipta, ciptakanlah sebanyak-banyaknya dari sihirmu dalam bentuk yang kecil, sekitar sebesar telapak tangan. "Kata ms. Sheva.
"Baik!" Jawab Toshiko.
Kurosa, Aerum, dan Lucianna membuat sihir bola. Mereka bertiga tidak ada kendala apapun.
Asuka, Toshiko, dan Nera menggunakan sihir pencipta.
Asuka menciptakan banyak bongkahan es yang sebesar telapak tangan sebanyak-banyaknya. Nera menciptakan tumbuhan-tumbuhan kecil yang sebesar telapak tangan sebanyak-banyaknya. Toshiko menbuat ranting-ranting api sebesar telapak tangannya, ia baru membuat 3, tetapi ia sudah mulai kelelahan.
Ms. Sheva datang kepada Toshiko lagi.
"Bagaimana?" Tanya ms. Sheva.
"Aku... lelah...." kata Toshiko.
Ms. Sheva mengecek stamina Toshiko dengan bantuan dari alat yang dibuat oleh Denzel.
"Staminamu masih ada 870 kok. Ayo semangat." Kata ms. Sheva.
"Aku... tidak bisa..." kata Toshiko lelah.
"Jangan berkata tidak bisa.... coba begini... seseorang suka menjahili ketiga adikmu itu, jadi kamu memutuskan untuk membuat perlindungan-perlindungan kecil bagi mereka. Perlindungan-perlindungan kecil ini adalah ke-3 ranting-ranting api ini." Kata ms. Sheva.
Rambut Toshiko mulai bercahaya lagi.
.
.
Kurosa berhasil menahan sihirnya selama 10 menit tanpa kendala apapun. Aerum berhasil menahannya selama 12 menit dengan sedikit kendala. Lucianna berhasil menahannya selama 5 menit saja, setelah itu bola sihir memancarkan hujan.
"Kurosa dan Aerum sudah bagus, Lucianna, coba lagi." Kata ms. Sheva.
Lucianna membuat bola sihir lagi.
Asuka membuat 300 bongkahan es dalam waktu 12 menit. Nera membuat 70 ranting-ranting tumbuhan pada dalam waktu 12 menit. Sementara itu, Toshiko membuat 500 ranting-ranting api dalam waktu 12 menit.
"Toshiko, Asuka, bagus. Nera, kamu harus berlatih lagi, coba lagi." Kata ms. Sheva.
"Baik." Jawab Nera.
Nera mulai menciptakan ranting-ranting tumbuhan lagi.
Ms. Sheva memeriksa stamina Toshiko.
"Hm... staminanya.... tinggal 50 saja....." pikir ms. Sheva.
"Toshiko, kerja bagus. Beristirahatlah." Kata ms. Sheva.
Toshiko duduk di atas tanah sambil terengah-engah.
Asuka duduk di samping Toshiko,
"Kamu pasti lelah ya.. kerja bagus!" Kata Asuka.
"Yah... terimakasih... hosh... kamu juga..." kata Toshiko.
"Ini! Untukmu!" Kata Asuka sambil memberikan sebotol air segar.
Toshiko meminumnya.
"Segar..." kata Toshiko.
"Memang, itu minuman yang sangat segar." Kata Asuka.
Toshiko tersenyum pada Asuka,
"Terimakasih banyak... hosh..." katanya.
.
.
Akhirnya pelajaran tambahan selesai, semua murid bergegas ke asramanya.
Você também pode gostar
Comentário de parágrafo
O comentário de parágrafo agora está disponível na Web! Passe o mouse sobre qualquer parágrafo e clique no ícone para adicionar seu comentário.
Além disso, você sempre pode desativá-lo/ativá-lo em Configurações.
Entendi