Melihat hal tersebut membuat Ratu Jang dan Raja Joon terharu betapa mereka bersyukur memiliki adik ipar sebaik Putri Wei yang menyayangi anak anak mereka selayaknya darah dagingnya sendiri.
"Wei, kami permisi ya. Semoga Pangeran Byul segera sembuh dan bisa beraktifitas seperti sedia kala," ucap Ratu Jang lembut.
"Terima kasih sudah berkunjung kemari kak," ucap Putri Wei yang kemudian dihadiahi sebuah pelukan oleh Ratu Jang.
"Ayo beri hormat kepada Kakek, nenek dan juga Ibu Wei Sayang," ucap Ratu Jang memberi interuksi kepada kedua putranya.
Seperti perintah sang ibu, Pangeran Bin dan Pangeran Jin berpamitan dan memberi hormat kepada Raja Won, Selir Yui dan juga Putri Wei.
Raja Joon beserta istri dan juga kedua pangeran meninggalkan ruangan tersebut menuju ruangan masing-masing.
Di ruangan Pangeran Byul tabib Bo datang untuk memeriksa luka Pangeran Byul. Tabib Bo dengan telaten mengobati luka luka Pangeran Byul hingga sang empunya terbangun karena kesakitan.
— Novo capítulo em breve — Escreva uma avaliação