Semakin terjalin kemesraan antara Bilqis dan Fatih. Setiap saat Fatih berusaha untuk membahagiakan Bilqis sebisanya dengan caranya yang sederhana.
Sebentar lagi keluarga Kyai Fatah akan datang ke Pekalongan untuk meresmikan hubungan Sofil dengan Ainun.
Kedua keluarga ini sangat ingin segera bersilaturahim kepada Kyai Dahlan. Dengan perjalanan yang cukup panjang.
Karena keadaan Bilqis yang tiba-tiba mual. Membuat Kyai Fatah untuk beristirahat sejenak sambil melaksanakan salat ashar.
Fatih sangat merasa kasihan dengan keadaan Bilqis yang terus saja muntah.
"Sabar ya Sayang. Kenapa kok mual terus. Apa mungkin sudah hamil?" tanya Fatih.
"Belum tahu Kak doakan saja," jawabnya dengan suara yang lemah tidak berdaya.
"Ceritakan apapun," pinta wanita itu.