Plak!!
Lelaki berambut pirang itu menampar Mario. Sangat keras hingga tubuh Mario tersungkur ke lantai.
"LANFORD! Apa yang kau lakukan pada Mario-ku, hah?!" bentak sosok yang baru saja masuk ke ruangan itu, Lenhard, pengasuh Mario sejak bayi.
"Jangan ikut campur, Len!"
"Aku akan ikut campur jika ada yang berani melukai Mario-ku! Bahkan, jika itu Malaikat Utama sepertimu, Lanford!" bentak Lenhard sambil membantu Mario berdiri.
"Sekarang ... jika kau tak ada urusan lagi, cepat pergi dari sini!!" Lenhard mendorong Lanford menjauh dari Mario.
"Kau sudah gila, Len! Bahkan saat ini kau tinggal bersama si iblis Ryujin? Apa kau tak berpikir itu lebih membahayakan bagi Mario, hah?" Lanford mencengkeram kerah baju Lenhard.
Mario segera menarik tangan ayahnya, Lanford.
"Cukup, Ayah! Jangan ganggu kami lagi! Asal ayah tahu, aku lebih memilih tinggal bersama iblis seperti Paman Ryujin, daripada tinggal bersama malaikat seperti Ayah!" teriak Mario, frustasi.
Terimakasih sudah mampir. Semoga suka. Jangan lupa tinggalkan komentar dan power stone ya, Kawan?