Suasana bandara tampak lenggang, tidak ramai seperti hari liburan. Galena ikut mengantarkan kepergian Vano hingga di Bandara. David dan Vanya juga ikut bersama Vano ke Paris untuk mengurusi pekerjaannya dan mengurusi kepindahan Vano. Vino juga ikut bersama Vano tapi ia tak akan kuliah di negeri sana. Ia akan kembali lagi bersama Vanya dan David.
Waktu baru menunjukan pukul tujuh pagi. Masih ada waktu empat puluh lima menit lagi untuk pesawat yang di naiki Vano lepas landas. Renata tidak bisa ikut mengantarkan Vano ke bandara karena ada urusan keluarga yang sangat mendadak.
Galena memakai hoodie berwarna abu dan celana panjang berwarna hitam. Rambut panjangnya di biarkan terurai. Berbeda dengan Austin yang masih menggunakan pakaian yang sama dari semalam yaitu celana putih selutut dan kaos berwarna hitam. Katanya, tak ada sejarahnya Austin mandi pagi di hari libur meskipun mau berpergian pagi.
ayoo ajak teman-teman, tetangga, sodara, pacar, mantan kamu buat baca cerita King Bullying! part selanjutnya adalah part terakhir kisah putih abu-abu Galena dan Vano yaa...