Belum sampai setengah bulan sejak mereka saling mengakui hubungan asmara mereka. Bukankah terlalu dini untuk bertemu dengan para orangtua?
"Kau pikir aku datang jauh-jauh ke sini hanya untuk mengendarai mobil baruku dan melihat-lihat pemandangan?" Shen Zhilie menyalakan kunci kontak dan melirik ke arah Ye Qianqian sambil tersenyum sinis.
Dia tidak terlihat seperti pria ramah dan elegan seperti beberapa saat sebelumnya.
Saat melihat kepribadian Shen Zhilie yang sebenarnya muncul, Ye Qianqian mendengus. Tiba-tiba sebuah pikiran muncul dalam benak wanita itu. Dia bertanya, "Ah iya, kapan kau membeli mobil ini? Mobil ini kan mahal sekali! Ini Maserati! Apa keluargamu yang membelikannya untukmu?"