Crack Crack
Kemilau hujan deras yang turun tampak begitu menakjubkan di matanya. Sebagian besar tetesan air hujan ini berdesing ke arah Mu Chen sebelum akhirnya diserap olehnya. Tetesan hujan yang lain tampak terjatuh pasrah di atas tanah.
Hujan lebat ini membasahi seluruh permukaan tanah di hutan gundul ini. Saat itu terjadi, tanah itu seketika hancur. Yang tersisa hanyalah lubang-lubang besar dan dalam di seluruh permukaan gunung.
Tak heran jika tak ada tanda-tanda kehidupan di gunung ini. Tak akan ada tumbuhan maupun binatang yang dapat bertahan bila menghadapi lingkungan keras seperti ini.
Onom Onom
Mu Chen tetap tak kehilangan fokus saat melihat pemandangan di sekelilingnya. Matanya tetap fokus memandang lapisan cahaya di atas kepalanya. Di pusat lapisan cahaya itu, White Dragon Spiritual Pearl diam tak bergerak. Benda itu sesekali memancarkan lapisan cahaya putih untuk menangkal petir dari hujan badai ini.