"Dasar bodoh! Kenapa kau melakukan hal gila semacam itu? Apa kau sudah bosan hidup, jadi kau ingin mengantarkan nyawamu langsung pada kematian?," itu adalah kata sambutan ketika aku berhasil masuk ke dalam kurungan Antonie, "Jika kau jatuh dari sini, kau akan langsung meluncur ke dunia bawah tanpa perlu mati, dan tidak akan ada orang yang bisa melihat jasadmu!" dia terlihat begitu syok dan marah.
Aku tersenyum sejenak menanggapi ucapannya, "Tuan Antonie, jujurlah padaku bahwa kau sebenarnya sudah mendapatkan ingatanmu kembali. Meskipun aku tidak tahu sejak kapan kau mulai mengingat, aku telah memastikan bahwa kau ingat semuanya," aku berusaha tenang ketika melihat ekspresinya yang terlihat semakin syok.