Kehebohan terjadi di divisi akuntansi dari perusahaan IT ternama di kota itu, Night Tech. Karena pagi ini dikeluarkan pengumuman kalau salah satu anak baru yang ada di sana telah diangkat menjadi sekretaris pribadi dari pimpinan perusahaan itu.
"Apa ini serius? Atau… bercanda?"
"Honey, apa ini serius?"
Orang-orang terus bertanya karena mereka tak yakin dengan semua ini. Mereka sama sekali tak percaya dengan apa yang kini tertera di layar komputer.
Honey – sang pusat perhatian – mengangkat wajahnya. Dia memberikan senyuman kecil kepada semua orang yang tampak sangat penasaran dengan jawaban darinya.
"Ya. Begitulah. Seperti yang kalian lihat. Aku memang… telah diangkat menjadi sekretaris dari CEO."
"Tapi kenapa?"
Salah satu senior yang selama ini paling cerewet dan paling sering merendahkannya langsung bertanya. Wanita itu tampak sangat tak terima dengan semua ini.