Reaksi Ye Qianqian begitu drastis hingga membuat semua orang memandanginya.
Mata Ye Youyou diwarnai sedikit kecurigaan. Li Jinnan melirik mereka berdua dengan penuh arti.
Segalanya masih tampak membingungkan bagi Shen Zhilie. Dia menatap Ye Qianqian, jelas terlihat kalau dirinya tidak mengerti alasan di balik jawaban Ye Qianqian yang tiba-tiba itu.
Ye Qianqian tertawa malu-malu saat tatapan matanya bertemu dengan tatapan ketiga orang tersebut. Dia merasa sangat canggung.
Wajahnya mulai terasa panas tanpa sebab. Ye Qianqian tertawa datar saat dirinya mencoba meluruskan. "Bukankah begitu?" tanyanya sambil menatap Shen Zhilie.
Shen Zhilie masih kebingungan. Memangnya kenapa kalau mereka tinggal bersama? Mereka kan tidak tidur di kamar yang sama dan berbagi tempat tidur!
Saat melihat ekspresi wajah Ye Qianqian, Shen Zhilie memutuskan untuk mengubah jawabannya dan berkata, "Ya, memang."