Sejujurnya, dari 48% HP yang dihabiskan, 10% adalah 'bonus' tambahan yang diberikan oleh <Kilauan Dewa Kematian>. Ini secara tidak langsung berarti Zhang Yang dan anggota kelompok hanya bisa mengurangi 38% dari Batang HP bos dalam satu jam! Berdasarkan penampilan mereka, bos masih memiliki 14% HP yang dimilikinya ketikan <Transformasi Dewa Perang> menghilang!
Pada saat itu, Zhang Yang harus bisa menggunakan <Kilauan Dewa Kematian> lainnya. Selama itu memberikan efek, mereka masih memiliki kesempatan untuk mengurangi batang HP dari bos hingga 4%.
Namun, 4% dari HP yang sangat besar seperti itu jumlah itu masih sangat besar. Berdasarkan total DPS Zhang Yang dan anggota kelompoknya, mereka harus berusaha sekuat tenaga selama 6 menit, sebelum mereka bisa mengosongkan 4% itu. Tanpa <Transformasi Dewa Perang>, yang menjadi pertanyaanya adalah apakah Zhang Yang dan kelompok bisa bertahan selama 30 detik. Durasi 6 menit benar-benar waktu yang lama bagi mereka!