Pada saat yang sama, Zhao Youlin yang ikut Duan Yarong untuk pergi lebih dulu, tidak tahu bahwa seseorang telah memutuskan untuk membantu melampiaskan amarahnya.
Dan bahkan jika dirinya tahu tentang keputusan itu, ia tidak akan banyak bereaksi. Hanya saja karena saat ini sedang kewalahan mengurus ini dan itu, jadi ia tidak bisa memprediksi baik dan buruknya.
Setelah ketahuan mencium Mu Tingfeng di rumah sakit, saraf Zhao Youlin sangat tegang. Terutama sejak dirinya masuk ke mobil, Duan Yarong belum berbicara dengannya lagi.
Mungkinkah Duan Yarong sangat marah sehingga tidak ingin berbicara dengan Zhao Youlin? Zhao Youlin memikirkan itu dengan ketakutan.
Seiring waktu berlalu, Zhao Youlin tidak tahan dengan keheningan yang hampir aneh ini. Ia pun berseru, "Bu, Mu Tingfeng dan aku…"
"Youlin…" Duan Yarong menyela sebelum Zhao Youlin menyelesaikan kalimatnya, "Katakan pada ibumu dengan jujur, tidak bisakah kamu melepaskan Mu Tingfeng?"