Mobil itu terus melaju hingga tiba di sebuah cafe. Rose turun di sana dengan berusaha untuk mengendap-endap dengan baik. Semua penggemarnya tahu jika misalnya Mr. Jay sudah tidak lagi menjadi produser ekslusif nya. Rose menatap wajah pria itu, lalu tersenyum tipis sembari mengecek daftar menu makanan yang ada di Cafe ini.
Sebenarnya dia tidak tahu apa yang akan dia pesan, dia tidak terlalu lapar, tapi apapun yang dipilih oleh Mr. Jay dia juga memesan nya.
"Kamu mau taco?" Tanya Mr. Jay dengan menawarkan makanan yang sedang populer.
"Hm. Boleh."
Setelah itu mereka menunggu beberapa saat hingga makanan mereka datang begitupun dengan minuman nya. Rose mencicipi nya dan rasanya sungguh sesuai dengan seleranya. Mr. Jay tersenyum lebar, dia merasa sangat bahagia sekali.
"Makanlah dengan nyaman. Kau bahkan dulu--"
"Mr. Jay bukankah sulit untuk mengajar dengan tongkat itu? Bukankah Anda bisa melangkah tanpa alat itu?" Sahut Rose yang tidak ingin membahas masa lalunya.