°°°°°°°°°° LudusPragmaVol2 °°°°°°°°°°
Percaya atau tidak, semesta pasti akan mengambil semua orang yang amat kita cintai satu persatu suatu saat nanti. Lucunya, meskipun tau akan hal itu aku pasti akan menangis dan mengutuk semesta.
°°°°°°°°°° LudusPragmaVol2 °°°°°°°°°°
Ada satu yang aku pelajari selama hidup di dunia sebagai seorang gadis berlatar belakang labil dalam psikologi dan tak tentu dalam emosi, bahwa Dunia bukan kejam. Hanya kita saja yang lemah dan payah menghadapi setiap cobaan juga kejutan yang diberikan Semesta untuk 'menertawai' hambanya jikalau salah dan kalah dalam bertindak. Namun, jika kita menang, jangan menyombong dan mengutuk semesta sebab kita tahu kalau semesta itu sebenarnya adalah pendendam yang labil.