( Ardhan dan Anaya )
One step closer
I have died everyday, waiting for you
Darling, don't be afraid, i have loved you for a thousand years
I'll love you for a thousand more
Suara tepuk tangan makin terdengar ramai saat Ardhan dan Anaya selesai melantunkan lagu itu. Membuat dua sejoli itu tersenyum puas. Padahal lagu tersebut hanya untuk menghibur para pengunjung Cafe. Tapi entah kenapa Ardhan dan Anaya merasa, mereka menyanyikan lagu itu untuk diri mereka sendiri.
Banyak sekali para pengunjung yang menyukai penampilan dadakan Anaya dan Ardhan. Di sudut Cafe Tika bersorak gembira memberi jempol untuk Bosnya dan kekasihnya yaitu Anaya. Sedang Ahsan berdiri mematung, masih tidak percaya dengan apa yang dilihatnya. Ahsan merasa dua manusia sempurna itu memang di takdirkan berjodoh.
Ahsan tersenyum senang karena kini Kakaknya kembali ceria seperti dulu saat sebelum berpisah dengan Anaya. Dan membuat Ahsan mengerti kenapa Anaya sangat berarti untuk Kakaknya.