Unduh Aplikasi
2.36% Aku Tak Rela Dimadu / Chapter 3: LDR

Bab 3: LDR

Masih Masa Lalu

Melvin saat ini bekerja di Karawang sebagai seorang staf operasional di sebuah perusahaan bernama PT YMH Corp. Gaji Melvin saat ini adalah UMR yaitu sebesar 4.3 juta rupiah. Lumayan besar untuk seorang anak lulusan SMA. Melvin sangat berusaha bekerja dengan keras untuk mengumpulkan uang demi masa depannya nanti dan keluarganya di Jakarta.

Selama bekerja di Karawang, Melvin masih sering berhubungan dengan Zee malah mereka semakin mesra. Terkadang Melvin yang datang ke Jakarta ataupun Zee yang datang ke Karawang. Mereka selalu membuat waktu khusus untuk pertemuannya.

Setelah 2 tahun berpacaran, akhirnya Zee melanjutkan kuliahnya di sebuah universitas ternama dengan mendapatkan beasiswa. Maklum, Zee adalah seorang siswa teladan di sekolah SMA Harapan Bangsa, jadi sangat tidak aneh ia bisa mendapatkan beasiswa. Bahkan Zee mengambil 2 jurusan sekaligus yaitu sastra Mandarin dan sastra Inggris.

Dengan mengambil 2 jurusan sekaligus tentu saja Zee menjadi semakin sibuk, perkuliahannya sangat padat bahkan untuk menyelesaikan semua tugas, Zee harus begadang sehingga semakin sulit bagi Zee untuk berkomunikasi dengan Melvin.

“Zee, kamu sibuk apa saja sih? Sepertinya kamu melupakan aku?” Protes Melvin di video call.

“Aku sedang kejar deadline tugas, Kak. Bahkan hampir setiap hari aku harus begadang untuk menyelesaikannya.” Ucap Zee yang sudah mulai lemas dan malas bertengkar.

“Memang kamu sudah tidak sayang sama aku ya? Sudah dapat pria yang lebih mapan di sekolah kamu?” Ledek Melvin yang terlihat cemburu buta.

“Enggaklah Kak. Aku kan sudah pernah bilang sama Kakak kalau aku akan setia selalu sama Kakak. Jadi aku harap Kakak tidak berpikir aneh-aneh tentang aku. Aku saat ini sedang fokus menyelesaikan kuliah. Itu saja.” Zee mulai emosi mendengar ucapan Melvin. Dalam beberapa minggu ini, ia hanya video call dengan Melvin dan hasilnya selalu bertengkar. Zee mulai lelah bertengkar dengan Melvin.

“Aku harap kamu memegang janji kamu ya.” Ancam Melvin. Wajahnya mengeras dan sangat kesal karena Zee tidak mempedulikannya, tidak menomorsatukannya seperti dulu. Bahkan sudah hampir 6 bulan Zee tidak pernah pergi ke Karawang untuk menemui Melvin dan saat Melvin ke Jakarta untuk bertemu Zee, ia malah mendapati Zee sedang kerja kelompok bersama temannya. Alangkah kesalnya Melvin melihat tindakan Zee.

“Kamu itu dunia aku, Kak. Tidak mungkin diganti oleh orang lain.” Zee menitikkan air matanya. “Kenapa kamu bisa tidak percaya kepadaku? Kapan aku pernah berselingkuh? Tidak pernah kan? Satu kali pun tidak pernah!” Antara emosi dan sedih yang dirasakan oleh Zee, tidak terasa air mata Zee semakin deras mengalir di kedua pipinya. Ia kecewa karena Melvin tidak percaya pada cintanya yang tulus.

“Maafkan aku, Zee. Aku terlalu cemburu.” Melvin menundukkan kepalanya. Ia merasa bersalah karena tidak percaya dengan Zee yang selama ini selalu ada untuknya bahkan membantu masalah keuangan keluarga Melvin di Jakarta.

“Aku hanya mau Kakak menjadi pendampingku di masa depan. Bukan orang lain. Aku harap Kakak bersabar. Karena memang sekarang tugas sekolahku sedang banyak.” Zee menarik nafas dalam dan menghapus air matanya.

“Maafkan aku, Zee.” Melvin tidak tahan jika harus melihat Zee menangis. Ia menurunkan emosinya yang sudah di ubun-ubun. Ia merasa sudah keterlaluan dalam mengintimidasi dan mencurigai Zee.

“Iya … iya … aku maafkan. Sudah dulu ya, Kak. Aku mau mengerjakan tugas. Nanti lagi kita video call.” Tutup Zee. Ia menutup wajahnya dengan bantal dan menangis sekeras-kerasnya. Zee sangat kesal terhadap Melvin yang sudah beberapa bulan ini selalu cemburu dan menuduhnya berselingkuh atau ada pria lain. Padahal sama sekali tidak terpikir oleh Zee untuk melakukan hal itu. Melihat pria lain? Tidak pernah terpikir oleh Zee. Yang menjadi pikiran Zee saat ini hanyalah menyelesaikan kuliahnya dengan cepat agar bisa bersama Melvin selamanya. Tapi apa yang dipikirkan Melvin tadi membuat Zee sangat kesal. Banyak pria yang datang kepada Zee untuk menyatakan cinta tapi selalu Zee tolak karena ia sudah terlalu cinta kepada Melvin, tidak ada pria lain lagi untuknya yang pas selain Melvin.

Besok adalah deadline pengumpulan tugasnya Inggris dan Mandarin. Zee sendiri tidak menyangka akan sesibuk ini mengambil 2 jurusan perkuliahan. Terkadang Zee merutuki diri sendiri karena terlalu sombong mengambil 2 jurusan bahasa yang sulit itu.

“Zee … ” Panggil Zidan, kakak kandung Zee yang berbeda 3 tahun dari Zee. Sedari tadi ia berada di samping Zee dan mendengarkan semua ucapan Melvin di video call. “Apakah kamu tidak sebaiknya mencoba dengan pria lain saja? Melvin sepertinya sangat posesif dan terlalu cemburu.” Zidan mengelus-elus kepala Zee dengan lembut. Ia sangat menyayangi adik semata wayangnya.

“Aku sudah terlalu cinta sama Melvin, Kak. Sulit bagi aku untuk berpindah pada pria lain.” Zee menangis tersedu. Ia sakit hati karena Melvin menuduhnya macam-macam. Menutup wajahnya dengan bantal karena air matanya tidak berhenti mengalir.

“Kakak rasa kamu bukan sulit berpindah, tapi tidak mau mencoba.” Ucap Zidan lembut. “Ini cinta pertama kamu makanya kamu berkata seperti itu. Kakak juga pernah merasakan seperti kamu, tapi lihat, sekarang bahkan kakak sudah beberapa kali mengganti pacar.” Zee tersenyum dengan perkataan Zidan. Kakaknya ini selalu bisa menghiburnya di kala Zee sudah pusing atau marah pada Melvin.

“Itu karena kakak playboy!” Ledek Zee melemparkan bantal basahnya kepada Zidan.

“Dih! Kamu itu! Masa kamu menghina kayak sendiri!” Zidan sebal melihat adiknya yang ia hibur malah balas meledeknya.

“Abis kakak memang suka pacaran tanpa perasaan. Coba nanti kalau kakak sudah serius terhadap satu wanita, pasti berbeda rasanya deh! Pasti kakak akan melakukan apa saja untuk dia.”

“Ampun deh adik kakak yang cantik. Sekarang malah menceramahi kakaknya sendiri!” Zidan menjewer telinga Zee.

“Ish, jangan jewer telinga Zee! Zee sudah bukan anak kecil!” Protes Zee. Ia bahkan memajukan bibirnya beberapa cm untuk protes kepada kakaknya.

“Hmm … Kakak rasa kamu boleh mencoba membuka hati untuk orang lain. Jangan terlalu cinta pada seseorang yang belum menjadi suami kamu. Nanti penyesalan kamu lebih besar.” Zidan mengelus kepada Zee dengan lembut. Ia sangat menyayangi adiknya satu-satunya. Ia tahu Melvin pekerja keras dan sangat mencintai Zee, tapi yang ia tidak suka adalah Melvin terlalu cemburu dan cemburunya sangat tidak masuk akal.

“Tapi, Kak … ” Zee sudah tidak bisa berpikir. Ia selalu membela Melvin di depan keluarganya, bahkan tidak jarang Zee membangkang terhadap ayah dan ibunya karena ingin terus bersama Melvin.

“Sudahlah Zee, sekarang lebih baik kamu pikirkan terlebih dahulu. Jangan sampai kamu menyesal di kemudian hari karena memaksa harus menikah dengan Melvin. Kakak merasa ada yang tidak baik di dalam diri Melvin.”

“Iya, Kak. Zee akan berpikir ulang lagi. Terima kasih support kakak.” Zee memeluk Zidan dengan erat. Hanya Zidan yang mengerti tentang cintanya Zee terhadap Melvin dan Zidan selalu mendukungnya. Ia tidak pernah berkata kasar atau memarahi Zee karena terlalu cinta terhadap Melvin. Zidan hanya memberikan nasihat yang lembut yang dapat memberikan kesejukan kepada Zee saat mendengarnya.


Load failed, please RETRY

Hadiah

Hadiah -- Hadiah diterima

    Status Power Mingguan

    Rank -- Peringkat Power
    Stone -- Power stone

    Membuka kunci kumpulan bab

    Indeks

    Opsi Tampilan

    Latar Belakang

    Font

    Ukuran

    Komentar pada bab

    Tulis ulasan Status Membaca: C3
    Gagal mengirim. Silakan coba lagi
    • Kualitas penulisan
    • Stabilitas Pembaruan
    • Pengembangan Cerita
    • Desain Karakter
    • Latar Belakang Dunia

    Skor total 0.0

    Ulasan berhasil diposting! Baca ulasan lebih lanjut
    Pilih Power Stone
    Rank NO.-- Peringkat Power
    Stone -- Batu Daya
    Laporkan konten yang tidak pantas
    Tip kesalahan

    Laporkan penyalahgunaan

    Komentar paragraf

    Masuk