Dokter membawa kami ke ruang kantornya yang tak jauh dari ruang inap Holland. Ia menjelaskan bahwa golongan darah Mama Sophieke sangat berbeda dengan jenis golongan Holland. Aku yang tak mengerti sama sekali pun meminta Mama untuk menjelaskan semuanya. Mama bilang bahwa Holland kehilangan banyak darah saat di perjalanan menuju rumah sakit. Holland membutuhkan transfusi darah untuk tetap bertahan hidup, tetapi stok darah di rumah sakit ini sedang kosong. Aku pun mengusulkan diri untuk memberikan darahku kepada Holland. Aku memang tidak tahu jenis golongan apa yang aku miliki, apakah sama atau tidak dengan Holland, aku pun tak tahu lebih jelas. Namun aku rela melakukan serangkaian pemeriksaan untuk menyumbangkan darahku demi Holland. Bahkan jika Holland membutuhkan semua darahku, aku akan rela memberikannya. Aku ingin ia tetap hidup.