Sebagai ucapan terimakasih Lala pada Rendi karena telah membantunya membelikan keperluannya, Lala akan membuatkan sesuatu yang spesial untuk Rendi. Sekarang, Lala sedang berkutik di dapur menyiapkan makan malam untuknya, Rendi dan Abel. Malam ini mereka akan makan makanan kesukaan Rendi. Yakni Nasi Goreng. Memakan nasi goreng malam-malam begini adalah favoritenya.
Aroma bumbu nasi goreng sampai tercium ke kamar mandi. Abel yang sedang membersihkan diri segera cepat-cepat menyelesaikan aktivitasnya agar bisa sesegera mungkin memakan masakan tersebut. Rendi yang sedang berkutik dengan kerjaannya di laptop pun kehilangan fokus ketika mencium harum maksakan itu.