Hiro pulang setelah urusan dengan keluarga Berry selesai. Dan hanya tinggal keluarga saja di sana, dan ibu Berry tak menahan dirinya untuk bertanya tentang apa yang sedang mereka bicarakan dan semua itu tentu saja karena Leo.
"Hanya mematikan kalau aku benar-benar tinggal di sini." Leo menjawab, "dan memastikan kala Hana mendapatkan lelaki yang bisa bertanggung jawab." Sebenarnya kedatangan Hiro kesana adalah untuk membicarakan masalah yang tidak terlalu penting. Hanya saja sebagai seorang adik, dia harus memastikan banyak hal agar kakaknya tidak sedang mengencani oleh orang yang salah meskipun dia tahu kalau Leo adalah orang baik, dan bagi Hiro sepertinya itu tak cukup.
"Kamu sudah benar-benar mantap dengan pilihan kamu kan?" pertanyaan itu sebenarnya sudah ada jawabannya yang pasti, tapi beliau masih meyakinkan pada Leo jika lelaki itu tak akan berubah pikiran dan pada akhirnya akan melukai Hana.