Tentu saja Kenny langsung ingat karena dia hanya memiliki satu calon mantan suami yaitu Jin Hyuk.
"Untuk apa kamu ingin bertemu denganku? Apa kamu mau mati?" Tanya Kenny dengan ketus.
"Lebih tepatnya aku membutuhkanmu. Jika kamu tidak mau datang maka nyawa anak dari kekasih mu akan hilang!"
Kenny langsung bereaksi mendengan ancaman Jin Hyuk. Ia tahu banget siapa Jin Hyuk sehingga ia tersentak kaget.
"Aku akan membunuhmu jika kamu berani menyentuh anak itu. Sekarang katakan kamu ada dimana?"
"Aku akan kirim alamatnya. Oh iya, aku mendapatkan nomer mu dari Jesica. Dia aku paksa, jadi jangan bingung." Setelah mengatakan itu Jin Hyuk menutup panggilannya dengan sepihak.
Kenny mengepal tangannya karena marah. Ia benci terlibat dengan Jin Hyuk, tapi kali ini ia tidak mau mengorbankan nyawa bayi yang dia cintai.
'Aku harus menemui psikopat itu'