Unduh Aplikasi
10.14% Kekuatan Permata Surgawi / Chapter 86: Sehidup dan Semati (2)

Bab 86: Sehidup dan Semati (2)

Editor: Wave Literature

Zhou Weiqing menyeringai dan berkata, "Heh, bukankah itu luar biasa! Aku juga telah memberi nama pada dua jurus gabungan milik ku. 'Overlord Binding Arrow' dan 'Overlord Lightning Explosive Arrow'."

Shangguan Bing'er berkata dengan rasa ingin tahu, "Jurus apalagi yang kau miliki selain itu?"

Zhou Weiqing berkata, "Aku tidak dapat menemukan Evil Alignment Heavenly Beast untuk melakukan Store Skill, tapi sepertinya Elemental Jewel ku entah bagaimana sudah memiliki Evil Alignment Store Skill di dalamnya. Dan untuk atribut angin milikku, aku telah melakukan Store Skill 'Fetters of Wind', dan untuk atribut ruang, jurus itu adalah 'Blink'."

"Fetters of Wind?! Blink ?! "Shangguan Bing'er berteriak dengan kaget. Kedua nama jurus itu sangat terkenal dan ia pasti pernah mendengar jurus itu sebelumnya. Lagipula, kedua jurus itu adalah jurus berkualitas tinggi yang hanya bisa diperoleh dari Heavenly Beast tingkat Zong! Salah satunya adalah jenis jurus pengendali, sementara yang satunya adalah jurus penyelamat jiwa yang sangat tangguh. Jurus berkualitas tinggi ini sangat sulit untuk didapatkan, dan biasanya hanya Master Jewel tingkat Zong yang dapat mencobanya.

Ditambah lagi jurus yang bahkan belum pernah ia dengar, seperti 'Touch of Darkness', 'Lightning Explosive Palm', hingga jurus atribut Jahat yang tidak dikenal. Mungkin karena Zhou Weiqing baru menggunakan set pertama dari permatanya, sehingga kekuatannya belum terlihat jelas. Namun semakin ia berkultivasi, maka semakin banyak jurus itu akan tumbuh dan berkembang bersama dengannya. Di masa depan, ketika ia mencapai tingkat Zong dan mendapatkan set ke-6 Heavenly Jewel maka…

Saat Shangguan Bing'er memikirkannya sampai titik ini, hanya ada satu kalimat yang tertinggal di dalam pikiran Shangguan Bing'er untuk menggambarkannya, 'Benar-benar Mengerikan.'

"Little Fatty, seharusnya kamu tidak memberitahuku. Bagi kita Master Heavenly Jewel, jurus Elemental Jewel adalah rahasia terbesar kita. Terlebih lagi, jurusmu sangat kuat. Aku minta maaf, seharusnya aku tidak bertanya," Shangguan Bing'er berkata dengan menyesal.

Zhou Weiqing tertawa dan berkata, "Menjaga rahasia adalah untuk orang awam. Mengapa aku harus menyimpan rahasia darimu?" Tepat saat ia menyelesaikan perkataannya, tiba-tiba ia meraih Shangguan Bing'er dan memeluknya dengan kencang, lalu mereka jatuh ke tanah. Karena gerakan yang tiba-tiba, keduanya terguling cukup jauh. Saat ia melompat untuk memeluk Shangguan Bing'er dengan keras, Arrow Silent melesat melewati tepat di mana mereka berada sebelumnya dan menghilang ke dalam kegelapan.

"Orang itu lagi." Zhou Weiqing segera mengenali musuhnya. Tidak peduli keahliannya dalam memanah atau tingkat kultivasinya, kemampuan orang itu lebih tinggi dari mereka. Silent Arrow itu benar-benar sangat penuh dengan kebencian.

Pada saat ia melompat dari menara pengawas sebelumnya, Heavenly Energy nya hanya tersisa 20%. Bahkan dengan pusaran energi di empat Titik Death Acupuncture yang berputar dengan kecepatan tinggi, energinya hanya pulih sedikit, dan ia masih belum dapat menggunakan Busur Overlord miliknya.

Ketika Shangguan Bing'er berguling di tanah, ia telah melepaskan Consolidated Equipment miliknya - Silent Tracking Arrow. Setelah tubuhnya seimbang, ia menarik busur Purple Dawn dan menembakkan Silent Tracking Arrow ke kejauhan.

Bagi mereka berdua, yang menjadi ancaman terbesar adalah Silent Arrow milik Bai Jiu. Meskipun beberapa Master Jewel lain di Kekaisaran Kalise lebih kuat dari Bai Jiu, namun dalam hal kecepatan, ia tidak tertandingi. Bukan hanya karena kecepatan tembakannya, Silent Arrow-nya bahkan lebih mematikan di kegelapan malam. Akibat serangannya, Zhou Weiqing dan Shangguan Bing'er tidak bisa melarikan diri dengan kecepatan maksimum.

Silent Tracking milik Shangguan Bing'er melesat lurus menuju Bai Jiu, namun reaksi Bai Jiu tetap tenang. Permata ke-4 di pergelangan tangannya tiba-tiba bersinar dan muncul perisai bundar berwarna hijau muda di depannya. *Claaang* perisai itu menangkis serangan Silent Tracking Arrow.

Sepuluh orang Master Jewel yang mengikuti Bai Jiu dalam pengejaran, kebanyakan memiliki tiga sampai empat permata, namun ada juga dua orang Master jewel yang memiliki lima permata. Sayangnya, Master dengan lima permata itu tidak memiliki kecepatan dan ketangkasan, dan meskipun mereka kuat, namun mereka masih tertinggal. Hanya lima orang Master Jewel yang memiliki kecepatan dan ketangkasan yang dapat mengimbangi kecepatan Bai Jiu saat ini.

Shangguan Bing'er tidak merasa ragu sama sekali. Setelah menembakkan panah, ia kembali berlari bersama dengan Zhou Weiqing, menggunakan pohon dan semak-semak sebagai perlindungan.

Bai Jiu terus mengejar mereka. Ia tidak peduli dengan apapun lagi, hanya dengan mengingat bahwa ia telah dikejutkan sampai mengompol telah membuatnya sangat marah. Hal itu sungguh memalukan. Meskipun ia masih ngompol sampai usia 10 tahun, tetapi bukankah ia sudah tidak melakukannya selama 10 tahun? Jika ia tidak membalas dendam, bagaimana ia bisa menyebut dirinya seorang pria? Lagi pula, ia langsung mengenali Shangguan Bing'er, dan tahu bahwa ini adalah kesempatan yang bagus bagi mereka untuk membunuhnya. Sayangnya, gurunya belum tiba, jika tidak...

Jika hanya membandingkan kecepatan, Shangguan Bing'er adalah Master Heavenly Jewel dengan ketangkasan ganda, sedangkan Zhou Weiqing memiliki kaki kanan Iblis yang misterius. Kecepatan mereka berdua dapat dikatakan luar biasa. Namun, masalahnya adalah tingkat kultivasi mereka terlalu rendah, masing-masing dari mereka hanya memiliki satu dan dua set Heavenly Jewel, dan Heavenly Energy Shangguan Bing'er hanya berada di Heavenly Energy Jing tingkat ke-8.

Di sisi lain, bagi para musuh yang mengejar mereka, bahkan jika kecepatan mereka lebih rendah, tetapi mereka memiliki keuntungan dengan tingkat kultivasi yang lebih tinggi, karena mereka setidaknya telah menembus Heavenly Energy tingkat Shen. Dengan peningkatan tambahan seperti itu, kecepatan mereka tidak lebih rendah dari Zhou Weiqing atau Shangguan Bing'er.

Saat pengejaran berlanjut, panah ditembakkan terus-menerus dari pihak musuh dan Shangguan Bin'er. Meskipun Shangguan Bing'er dan Zhou Weiqing kadang-kadang berhasil membalas dengan beberapa panah, semua Master Jewel dengan 3 sampai 4 permata pada dasarnya memiliki keterampilan menyelamatkan jiwa. Meskipun Shangguan Bing'er dan Zhou Weiqing berhasil melukai beberapa orang, tetapi sebagian besar hanya terluka ringan, dan Bai Jiu terus memimpin pengejaran, bahkan perlahan-lahan mereka mulai mendekati mereka.

Satu-satunya berita yang cukup baik untuk pasangan ini adalah Heavenly Energy milik Zhou Weiqing sebagian besar telah pulih. Sebagian besar kecepatan yang digunakan saat ia berlari berasal dari kaki kanan Iblis, sehingga memungkinkannya untuk menghemat banyak Heavenly Energy. Ditambah lagi dengan tingkat regenerasi yang luar biasa dari Teknik Immortal Deity, membuatnya sudah mendapatkan kembali 70% dari Heavenly Energy-nya hanya dalam waktu mereka melarikan diri.

Tepat pada saat ini, di depan mereka dengan jarak yg cukup dekat, terdengar suara raungan yang pelan. Sepasang mata hijau seperti hantu, muncul di hadapan mereka.

Shangguan Bing'er berteriak karena terkejut, "Itu adalah Forest Direwolf! Mereka adalah salah satu Heavenly Beast tingkat Shi yang paling berbahaya dan menyusahkan. Meskipun kekuatan individunya tidak terlalu kuat, namun mereka bergerak dalam kawanan. Bertemu mereka saat ini akan menjadi sebuah masalah."

"Naik ke atas pohon!" Zhou Weiqing mengambil keputusan dengan cepat. Serigala umumnya tidak memiliki kemampuan untuk memanjat pohon, dan ketika menghadapi mereka, memanjat pohon merupakan pilihan yang terbaik. Tetapi, Forest Direwolves ini adalah Heavenly Beasts, dan kamu tidak bisa menilai mereka hanya dari kemampuan serigala biasa.

'Wuuuuuu ——' Suara lolongan terdengar, dan suara desingan terdengar di sekitarnya. Dalam keadaan yang kacau seperti itu, tidak ada yang bisa mengatakan berapa jumlah Forest Direwolves yang muncul dan berkumpul saat ini.

Tidak semua dari Forest Direwolves ini menyerang tanpa berfikir. Tampaknya mereka sudah siap untuk ini dan tahu bagaimana caranya bekerja sama. Beberapa dari mereka menyerang dari depan, sementara yang lain mengapit dari samping. Mereka tidak hanya mengepung Zhou Weiqing dan Shangguan Bing'er, tetapi juga 6 musuh yang mengejar mereka dari belakang.

"Sialan!" Bai Jiu hanya bisa mengutuk marah dan putus asa. "Cepat! Kita harus menghabisi mereka sebelum Direwolves mengelilingi kita semua! Ingat, jangan serang Direwolves itu! Jika dari mereka ada yang terluka, mereka akan terus memburu kita sampai mati." Meskipun mengejar dan membunuh Shangguan Bing'er adalah hal yang penting, tetapi hal itu tidak dapat dibandingkan dengan hidupnya sendiri! Bai Jiu pun segera berbalik dan berlari.


Load failed, please RETRY

Hadiah

Hadiah -- Hadiah diterima

    Status Power Mingguan

    Rank -- Peringkat Power
    Stone -- Power stone

    Membuka kunci kumpulan bab

    Indeks

    Opsi Tampilan

    Latar Belakang

    Font

    Ukuran

    Komentar pada bab

    Tulis ulasan Status Membaca: C86
    Gagal mengirim. Silakan coba lagi
    • Kualitas Terjemahan
    • Stabilitas Pembaruan
    • Pengembangan Cerita
    • Desain Karakter
    • Latar Belakang Dunia

    Skor total 0.0

    Ulasan berhasil diposting! Baca ulasan lebih lanjut
    Pilih Power Stone
    Rank NO.-- Peringkat Power
    Stone -- Batu Daya
    Laporkan konten yang tidak pantas
    Tip kesalahan

    Laporkan penyalahgunaan

    Komentar paragraf

    Masuk