Unduh Aplikasi
8.43% Bintang Tertelan / Chapter 61: 231

Bab 61: 231

Editor: EndlessFantasy Translation

Ketika melihat Luo Feng pergi, Xu Gang menyeruput cangkir di tangannya dan menambahkan: "Luo Feng, oh Luo Feng. Semoga kau mengerti…jika kamu terus mengganggu adikku, jangan salahkan jika aku akan mulai mengganggumu juga dengan cara-cara tertentu!"

Xu Gang tertawa ketika dia selesai minum anggur di cangkirnya.

"Xin, ada beberapa hal yang harus kulakukan, aku pergi dulu," kata Xu Gang kepada Xu Xin di bar, lalu meninggalkan lobi.

Lantai tiga pasar aliansi HR, di salah satu ruangan kedai teh.

"Luo Feng" tawa Chen Gu, "Kamu mengobrol cukup lama dengan Xu Xin. Sepertinya dia sedikit tertarik padamu, jadi harusnya tidak terlalu sulit bagimu untuk mendapatkannya! Dan kemudian Kakak Xu Xin datang dan mengobrol lama denganmu. Apakah mungkin karena dia mengenalmu sebagai 'saudara ipar'? ".

Aku sebagai saudara ipar? Luo Feng tidak bisa menahan tawa, kakak Chen belum mendengar saja apa yang dikatakan oleh Xu Gang.

"Jangan bicara omong kosong, itu hanya karena kita dulu teman sekelas" tawa Luo Feng.

Gao Feng tidak bisa menahan tawa ketika dia berkata: "Justru karena kalian dulu teman sekelas, itu akan memudahkanmu. Tahukah kamu kalau banyak pasangan yang menikah dulunya mereka adalah teman sekelas?".

"Ya, Luo Feng, teruskan usahamu," desak Wei Tie dramatis ketika dia tertawa, "Gadis itu, Xu Xin benar-benar sangat baik. Beberapa pejuang banyak yang memuji Xu Xin sebagai manajer bar. Dan banyak lelaki hidung belang yang mencoba untuk menggoda Xu Xin, tapi mereka terlalu takut dengan latar belakang keluarga nya".

Luo Feng tertawa.

Berani main-main dengan nyonya keluarga Xu? Mungkin mereka mencari mati.

"Kapten, jangan bicara tentang ini," kata Luo Feng tertawa, "Mari kita bicara tentang hal-hal penting".

"Baiklah," sahut Gao Feng, "Hei, kalian bertiga. Bagaimana tingkat kebugaran tubuh kalian?".

Wei Tie meletakkan cangkir tehnya dan yang pertama angkat bicara: "Kapten, kekuatan tinju ku sekitar 9650 kg, kecepatan ku 102 meter per detik, lalu hasil tes kecepatan reaksi ku memenuhi syarat untuk dewa perang tingkat pemula.

"Hm, jadi sekarang kau sudah setara dengan dewa perang tingkat pemula" Gao Feng mengangguk.

"Kapten" Wei Qing juga berbicara, "Kekuatan tinju ku sekitar 9510 kg, kecepatan ku 106 meter per detik, dan hasil tes kecepatan reaksi ku memenuhi syarat untuk dewa perang tingkat pemula.

Baik Gao Feng dan Luo Feng mengangguk.

"Haha, sekarang giliranku," kata Chen Gu, "Kekuatan tinju ku sekitar 7100 kg, kecepatan ku 81 meter per detik, dan untuk hasil tes kecepatan reaksi, skor ku sangat baik untuk seorang dewa perang tingkat pemula.

"Kecepatan reaksi kakak Chen sangat cepat" Luo Feng memujinya.

Gao Feng tertawa: "Dia menggunakan senjata, jadi sudah pasti dia memiliki kecepatan reaksi cepat yang akurat. Dengan bantuan obat genetik saat ini, pasti akan menjadi lebih cepat. Sepertinya kamu dapat menggunakan senjata dengan laju tembakan yang lebih tinggi lagi sekarang". Sangat jarang kecepatan reaksi seorang petarung yang menggunakan senjata api untuk mencapai tingkat dewa perang pemula.

Dan Chen Gu mendapat nilai sangat baik untuk dewa perang tingkat pemula.

"Baiklah, kalian bertiga. Kesimpulannya, tampaknya efek dari obat genetik itu mulai bekerja" Gao Feng melihat ke arah Wei Tie dan Wei Qing, "Wei Tie, kalian masih harus terus bekerja keras! Meskipun sudah sekitar satu bulan, efek dari obat genetik belum sepenuhnya hilang. Jika terus berlatih, kalian masih bisa mengeluarkan beberapa efek.

"Mengerti" Wei Tie dan Wei Qing mengangguk.

Gao Feng melirik ke arah Chen Gu: "Old Chen, saatnya untuk mengganti senjata apimu".

"Ya, sudah waktunya," Chen Gu mengangguk.

Senjata api Chen Gu adalah senapan mesin dan senjata laras panjang. Laju tembakan tercepat yang mampu dilakukan senapan mesinnya adalah 300 putaran per menit, berarti lima putaran per detik! Dengan kecepatan reaksi Chen Gu yang sebelumnya, dia bisa membuat empat putaran ini mengenai empat kepala monster, dan putaran terakhir akan mengenai tubuh monster kelima.

Dengan kata lain.....

Bagi Chen Gu, senjata apinya pada dasarnya menembaki target yang tidak bergerak! Hal ini membutuhkan tingkat kecepatan reaksi yang mengerikan. Kecepatan reaksi Chen Gu mungkin ratusan hingga ribuan kali lebih tinggi daripada orang-orang sebelum periode Grand Nirvana, jadi tidak aneh jika ia mampu melakukan ini.

"Aku mungkin akan ambil senapan mesin berat tipe RG112. Dengan kaliber 12,7 mm dan kekuatan yang sangat luar biasa" Mata Chen Gu berbinar, "Jumlah tembakan yang bisa dicapai adalah 1500 putaran per menit. Senapan mesin ini pada dasarnya adalah pistol dengan tingkat menembak tertinggi yang dapat digunakan oleh seorang petarung yang menggunakan senjata api. Jika laju tembakan meningkat lebih banyak, maka tidak ada gunanya ". Seperti yang sekarang.....

Ada senapan mesin dengan jumlah tembakan bisa mencapai 7000 hingga 8000 putaran per menit. Beberapa bahkan dapat melampaui 10.000 putaran per menit!

Namun, itu tidak efisien.

Untuk kecepatan reaksi Chen Gu saat ini, dia dapat memastikan bahwa 10 peluru yang ditembakkan dalam satu detik akan mengenai kepala monster. Ini sangat efisien!

"Old Chen, beli senjatamu dan kemudian berlatih lah. Pastikan kamu terbiasa dengan itu" kata Gao Feng tersenyum sambil mengangguk, "Wei Tie, kalian juga harus berlatih di rumah. Meskipun tingkat kebugaran tubuh kalian meningkat, kalian masih perlu mengubah kekuatan itu menjadi kekuatan bertarung. Pastikan kalian dapat sepenuhnya menggunakan setiap kekuatan kalian".

"Jangan khawatir, kapten," Wei Tie dan Wei Qing mengangguk.

Luo Feng tersenyum ketika dia menyaksikan adegan ini.

Beginilah cara para petarung Cina berpikir - Kamu harus menemukan cara untuk mengubah kekuatan mu menjadi kekuatan bertarung!

"Kendalikan kekuatanmu dengan terampil" adalah cara berpikir orang-orang di Timur. Orang Barat juga memiliki cara berpikir mereka sendiri. Sampai sekarang ..... petarung terkuat di bumi, 'Hong', berasal dari Cina.

Pejuang terkuat kedua, 'Thunder God', adalah keturunan campuran antara timur dan barat. Namun, dia juga memiliki darah orang Cina di dalam dirinya. Beberapa pemikiran dalam seni bela diri Cina sangat terkenal di komunitas petarung saat ini.

"Kapten, kakak Chen, kakak Tie, kakak Qing" Luo Feng memandang pasukannya lalu tertawa sambil berkata, "Aku sudah berlatih gila-gilaan di rumah selama sebulan dan aku bisa merasakan bahwa kekuatanku cukup meningkat. Namun, aku rasa bahwa cara terbaik bagiku untuk meningkatkan teknik adalah dengan bertarung melawan monster! "Tidak peduli bagaimana kamu mengayunkan pisaumu di rumah, kau hanya perlu membayangkan lawan.

Cara berlatih seperti itu tidak bisa dibandingkan dengan pengalaman langsung bertarung melawan monster yang sebenarnya.

"Jadi, aku akan pergi ke hutan belantara sendirian untuk berlatih teknik dan juga teknik pisauku," kata Luo Feng.

"Apa, sendirian?" wajah Gao Feng, Chen Gu, dan yang lainnya langsung berubah.

"Ya," tawa Luo Feng sambil mengangguk.

Sebenarnya, dia sudah memikirkan ini sebelumnya, tetapi dia tidak sepenuhnya yakin. Kata-kata dari Xu Gang telah menyentuhnya. Jika dia ingin menjadi petarung terkuat di dunia ... maka dia harus tegas! Jadi Luo Feng memutuskan untuk menggunakan cara yang paling efisien untuk meningkatkan kemampuannya.

"Itu terlalu berbahaya," kata Gao Feng.

"Tidak, kapten. Aku hanya akan pergi ke kota setingkat negara #0231 di sebelah pangkalan persediaan militer untuk melatih diriku sendiri," jelas Luo Feng, "aku tidak akan pergi ke kota-kota besar lainnya".

Di kota setingkat negara #0231? Di sebelah pangkalan persediaan?"

Gao Feng, Chen Gu, dan Wei Jia bersaudara menghela nafas lega. Monster-monster di sekitar pangkalan cukup lemah. Monster setingkat pemimpin pasukan tidak akan berani tinggal di kota tepat di sebelah pangkalan militer. Jadi ..... sebagian besar monster itu adalah tingkat prajurit. Ada beberapa monster tingkat panglima , tetapi mereka kebanyakan panglima tingkat rendah. Bahkan monster panglima tingkat menengah pun sangat jarang ditemukan. Karena hampir tidak ada monster tingkat panglima, setiap monster tingkat panglima disana akan memiliki ratusan hingga ribuan monster prajurit di bawah komandonya.

Dengan adanya gerombolan monster prajurit raksasa dan nyaris tidak ada monster tingkat panglima, lalu bagaimana pasukan petarung membunuh mereka?

Bisa dibilang--

Pasukan petarung yang kuat bahkan tidak peduli dengan kota-kota semacam ini, karena tidak ada banyak insentif.

"Dan juga karena kota itu dekat dengan pangkalan" Luo Feng tertawa, "aku bisa berburu seharian untuk meningkatkan teknik pisauku dan kembali ke pangkalan pada malam hari untuk istirahat". Karena dekat, dan dengan kecepatan Luo Feng saat ini, dia dapat bolak-balik antara kota setingkat negara dan pangkalan persediaan.

Kota #0231 itu memang tidak memiliki monster tingkat panglima yang kuat. Namun, ada ratusan monster tingkat prajurit" Wei Tie mengingatkan "Jika kamu dikelilingi ....."

"Tie, apakah Luo Feng takut dikepung?" tawa Chen Gu.

Wei Tie dan Wei Qing terdiam, lalu tertawa.

Gerombolan monster memang mengerikan, tetapi pembaca jiwa adalah kelompok orang yang paling tidak takut pada gerombolan monster itu. Mereka tidak hanya dapat menyerang dari depan, tetapi hanya dengan kekuatan spiritual, mereka dapat melompat sampai ke puncak gedung apartemen. Monster bisa melompat cukup tinggi, tetapi bagaimana mereka bisa dibandingkan dengan pembaca jiwa yang bisa terbang?

"Ide yang bagus" Gao Feng memuji, "Luo Feng, bahkan aku merasa ingin berlatih dengan paluku sekarang. Namun ... aku tidak dapat menjamin bahwa aku akan bertahan dikepung gerombolan monster".

"Luo Feng, kapan kamu akan pergi?" tanya Chen Gu.

"Jika tidak ada halangan, aku akan mempersiapkan diri hari ini dan berangkat besok," Luo Feng tertawa, "Kapten, kabari aku jika kalian sudah siap untuk pergi ke hutan belantara".

Dibutuhkan satu langkah yang sulit untuk mencapai puncak kesuksesan!


Bab 62: Mengintai Pembunuh

Editor: EndlessFantasy Translation

Luo Feng sudah tidak ragu-ragu lagi untuk memasuki hutan belantara sendirian untuk melatih tekniknya. Sore hari di sektor Ming-Yue kota Yang-Zhou, Luo Feng memberi tahu ayah, ibu, dan adik laki-lakinya tentang rencana ini. Sejak Luo Feng memutuskan untuk menjadi petarung bebas, ayah, ibu dan adiknya secara mental telah mempersiapkan diri bahwa Luo Feng akan sering meninggalkan kota.

Di malam hari, cahaya bintang bersinar melalui kaca berbentuk persegi di tempat latihan.

Terlihat sebuah video diputar di dinding putih tempat latihan. Dalam video itu, seseorang bertarung melawan monster beruang besar yang tingginya sekitar 8 atau 9 meter. Ketika pria itu bertarung dengan monster, pohon-pohon yang kokoh berjatuhan, gunung-gunung terbelah, dan tanah-tanah retak. Sungguh pemandangan kehancuran yang mengerikan.

Pria itu bergerak secepat kilat dan terdengar suara petir yang tersembunyi di dalam pisaunya.

Penjelasan video tersebut bergema melalui tempat latihan. Ini adalah salah satu video dalam disk yang datang dengan instruksi manual Pisau Petir Sembilan Tingkat.

"Monster tingkat A, 'Patung Beruang Batu Besar'. Bahkan dengan tubuh raksasanya, kecepatannya masih mencapai kecepatan suara!" Luo Feng mendengarkan penjelasan itu dengan jantung berdegup kencang. Ini adalah klip dari seorang profesional yang telah melatih cara-cara Pisau Petir Sembilan Tingkat dan bertarung melawan monster tingkat A, Patung Beruang Batu Besar yang merupakan tingkat dua dari monster tipe beruang.

Menurut klasifikasi tingkatannya--

Level H, level G, dan level F adalah level prajurit.

Level E, level D, dan level C adalah monster level panglima, yang dibagi lagi menjadi level rendah, level menengah, dan level tinggi.

Level B, level A, dan level S, adalah level pemimpin gerombolan monster!

Patung beruang batu besar ini adalah pemimpin gerombolan tingkat menengah, yang kekuatannya tak tertandingi. Bahkan meriam tidak bisa meledakkan kulitnya yang seperti batu dan lebih keras dari pada berlian! Dengan tubuh sebesar itu, kecepatannya masih bisa mencapai kecepatan suara. Tentu saja itu akan diklasifikasikan sebagai pemimpin gerombolan ...

Ini tidak berlebihan, mengingat kecepatannya hampir mencapai kecepatan suara. Tidak hanya itu, kekuatan yang dimiliki oleh patung beruang batu besar jauh lebih mengerikan.

"BOOM!"

Setelah beberapa saat, dengan suara seperti gemuruh, kepala raksasa dari patung beruang batu besar itu langsung melayang di udara.

"Apakah kamu sudah selesai merekam? Ketika kita kembali, jual itu. Dan jangan lupa biaya hak cipta" sindir petarung kuat yang baru saja membunuh 'Patung Beruang Batu Besar'. Suara itu terdengar ke seluruh penjuru tempat latihan. Sedangkan untuk wajahnya, itu jelas diedit dan sangat buram, sehingga tidak ada yang tahu siapa dia.

KA!

Ketika video berakhir, layar di dinding kembali ke menu utama, di mana ada banyak saluran yang tersedia.

"Aku penasaran kapan aku bisa sampai pada titik di mana aku bisa membunuh patung beruang batu bahkan hanya dalam satu tebasan!" pikir Luo Feng dalam hati. Pertempuran petarung yang sangat kuat dengan patung beruang batu diubah menjadi video, menunjukkan bahwa dia sangat percaya diri dapat dengan mudah membunuh Patung Beruang Batu Besar. Dia mungkin panglima perang tingkat lanjut.

CD dengan judul Pisau Petir Sembilan Tingkat dilarang di beberapa saluran.

Beberapa saluran pada petarung yang kuat adalah tentang berlatih teknik Pisau Petir Sembilan Tingkat. Namun, dari semua saluran, hanya satu dari mereka yang memiliki Thunder God di dalamnya. Video tentang Thunder God menunjukkan bagaimana berlatih dengan diri sendiri. Dengan hanya rekaman latihan sederhana seperti itu, Luo Feng tidak bisa mengutarakan apa keistimewaan dari latihan tersebut.

"Jelas, ada beberapa petarung yang kuat berlatih teknik Pisau Petir Sembilan Tingkat di seluruh dunia" Luo Feng melihat ke arah langit keluar dan melihat langit berbintang yang tanpa batas.

Mulai besok, dia akan mulai berlatih dengan keras.

Dengan jantung yang berdegup, dia mematikan proyektor di tempat latihan dan pergi ke lantai pertama.

Pintu kamar adiknya sedikit terbuka. Sekilas, Luo Feng melihat adiknya yang sedang duduk di kursi roda, di depan meja komputernya. Namun, dia tidak sedang melihat komputernya, tetapi menundukkan kepalanya dan bermain dengan ponselnya.

"Luo Hua" Luo Feng mengetuk ringan.

Luo Hua mengangkat kepalanya dan berbalik ke arah Luo Feng di pintu, dan berkata: "Kakak, sekarang kamu bahkan tidak mengetuk lagi?".

"Kamulah yang tidak menutup pintu" Luo Feng tertawa ketika dia masuk dan menutup pintu di belakangnya, "Apa yang kamu lakukan? Mengirim sms ke pacarmu?".

"Yea"

Luo Hua tersenyum, tertawa, dan mengangguk.

Setelah Luo Feng melihat tatapan konyol adiknya itu, dia jelas dapat mengatakan bahwa Luo Hua benar-benar menyukai gadis bernama Xiao Nan. Seperti apa Xiao Nan ini ... Luo Feng juga tidak terlalu yakin. Namun, ketika ayah dan ibu mendorong kursi roda adiknya ke taman, mereka melihat orang yang bernama Xiao Nan. Dan sepertinya dia meninggalkan kesan yang cukup baik.

Orang tuanya memiliki lebih banyak pengalaman dalam kehidupan dan lebih baik dalam menilai seseorang. Jika mereka berpikir dia baik, maka Xiao Nan itu mungkin memang benar-benar baik.

"Apakah Xiao Nan membawamu untuk bertemu orangtuanya?" tanya Luo Feng.

"Terlalu cepat untuk itu," Luo Hua tertawa sambil menggelengkan kepalanya, "Xiao Nan masih mahasiswa tahun pertama di perguruan tinggi, jadi dia masih punya tiga atau empat tahun lagi sebelum lulus. Xiao Nan tidak terburu-buru untuk beri tahu orang tuanya, dan ..... Aku cacat.

Xiao Nan mungkin harus memikirkan cara untuk memberi tahu orang tuanya; akan sulit untuk memberi tahu mereka secara langsung. Kebanyakan orang tua tidak ingin anak perempuan mereka menikahi orang cacat.

Saat dia melihat wajah pilu adiknya, hati Luo Feng merasa sedikit sakit.

Status cacatnya ... merupakan luka di hati adiknya. Tidak peduli seberapa tangguh, tapi di depan Xiao Nan dia tidak bisa sepenuhnya percaya diri. Dengan kata lain, dia merasa rendah diri!

"Hm, ya, berjuanglah. Aku yakin orangtuanya akan mengerti," Luo Feng berusaha menghibur, "Lagipula tidak usah terburu-buru".

...

Malam itu, Luo Feng mengobrol dengan adiknya cukup lama. Setelah istirahat yang cukup, sekarang dia sudah lengkap dengan ransel, perisai, dan pisaunya saat fajar, dan siap untuk pergi ke hutan belantara. Dan kali ini, sendirian!

Kota Jiang-Nan, sektor militer utara.

Setelah kereta berhenti di stasiun militer, Luo Feng dan beberapa petarung lainnya keluar dari kereta.

"Hutan belantara" Luo Feng menarik napas dalam-dalam saat dia mengambil jalan setapak ke pangkalan persediaan sendirian. Dengan sangat cepat, ia tiba disana.

"Luo Feng, hanya kamu?"

Penjaga di gerbang mengambil jalan setapak ke pangkalan melihat pesan yang ditampilkan oleh pemindai dan kemudian memandang ke arah Luo Feng dengan ekspresi terkejut, "Kamu dengan regu palu api sebelumnya. Kenapa kamu sendirian sekarang? Datang ke hutan belantara sendirian sangatlah berbahaya".

"Haha, tenang, aku pernah ke hutan belantara sebelumnya, jadi aku tahu bahayanya. Cepat berikan kuncinya" tertawa Luo Feng.

"Benar juga, kamu sudah pernah kesini sebelumnya, jadi kamu pasti tahu bahayanya".

Penjaga itu tertawa ketika dia menyerahkan kunci, "H322. Karena kamu sendirian, aku memberimu vila yang lebih kecil". Pasukan palu api mendapat vila yang lebih besar, karena mereka adalah pasukan. Kalau hanya satu orang tidak butuh sebesar itu.

"Oh ya, namaku Wang. Tidak apa-apa jika kamu memanggilku kakak Wang. Luo Feng, jika kamu mendapatkan bahan-bahan dari monster, kamu boleh menjualnya kepadaku. Aku pasti akan memberimu harga yang memuaskan ".

"Baiklah"

Luo Feng menerima kunci dan menuju vilanya.

Di samping jendela di lantai dua salah satu vila, beberapa pria sedang melihat ke bawah sambil Luo Feng berjalan melewatinya.

"Lihat, itu Luo Feng!"

"Ini Luo Feng dari pasukan palu api. Kapten, haruskah kita mengambil kesempatan ini untuk membawanya keluar?". Orang yang mengatakan itu tentu saja Zhang Ze Hu dari pasukan harimau fang.

Kapten harimau fang berjalan di samping jendela dan melihat ke bawah dengan tenang. Luo Feng dengan cepat berlalu. Kapten harimau fang berkata dengan dingin: "Kenapa dia sendirian? Apakah kalian melihat anggota lain dari pasukan palu api?".

"Kami tidak melihat mereka," anggota pasukan yang lain ikut menggelengkan kepala.

"Luo Feng sendirian," kata Zhang Ze Hu dengan percaya diri, "Aku melihatnya masuk ke gerbang pangkalan sendiri; Aku tidak melihat orang lain bersamanya".

Mata Zhang Ze Hu berbinar: "Kapten, kami adalah orang-orang pertama yang akan maju jika melawan pasukan palu api. Yang paling penting, pasukan palu api harus tahu bahwa kita adalah lawan sekarang. Kau sendiri yang mengatakan, bahwa kita perlu menghancurkan mereka supaya mereka tidak mengancam kita lagi".

"Ya," yang lain mengangguk setuju.

Yang paling berbahaya jika melakukan sesuatu terhadap orang lain di hutan belantara bukanlah tindakan itu sendiri, tetapi kesempatan mereka bertahan hidup dan mencari tahu siapa yang melakukannya!

"Jangan terburu-buru"

Kapten harimau fang berbicara dengan dingin, "Ya, kita harus menghancurkan mereka sepenuhnya. Ketika ada kesempatan, kita harus melenyapkan pasukan palu api. Bagaimanapun..... Luo Feng sendirian. Dia hanya seorang petarung tingkat prajurit biasa! Begitu dia memasuki hutan belantara, dia pasti akan tinggal di tempat yang aman ".

"Tidak ada gunanya bagi kita untuk membunuhnya. Itu hanya akan membuat mereka semakin geram"

Anggota pasukan lainnya mengangguk setuju. Apa yang dikatakan kapten itu masuk akal.

"Ancaman terbesar kita sebenarnya adalah palu kembar Gao Feng!" kata kapten harimau fang dengan serius, "Gao Feng sendiri cukup kuat; dia setingkat denganku. Dan dia sudah berada di bidang ini selama sepuluh tahun atau lebih, jadi dia memiliki banyak koneksi dan kenal dengan beberapa orang kuat .... .. Jika dia mengerahkan seluruh kekuatannya, kita juga akan menderita! "

"Jadi, jangan bertindak kecuali benar-benar diperlukan. Jika kita bertindak, kita harus membunuh Gao Feng dulu! Setelah itu, kita bisa lenyapkan si udang kecil itu," kata kapten harimau fang dengan acuh.

Jelas, kapten harimau fang menganggap remeh anggota pasukan palu api lainnya.

"Kapten benar," Zhang Ze Hu mengangguk. Setelah itu, dia tertawa sinis sambil melirik, "Kami akan berbaik hati membiarkan si Luo Feng ini hidup sedikit lebih lama lagi".

...

Di vila H322 di pangkalan persediaan, ada tiga kamar tidur, dua lobi, dan satu kamar mandi besar. Luo Feng melepas peralatannya, mandi, dan mengenakan baju santai.

"Halo, aku mau pesan makanan dengan kode #12 dengan tiga menu dan sup. Juga, ganti minumannya dengan teh." Luo Feng menutup telepon dan berbaring di sofa.

"Setelah makan siang, aku akan pergi menuju kota setingkat negara #0231" Jantung Luo Feng tiba-tiba berdetak kencang, "Aku akan berlatih keras selama sekitar dua bulan, bolak-balik antara kota dan pangkalan. Aku mungkin bertemu dengan pasukan harimau fang suatu saat. Hmph, jika Aku melihat mereka, Aku akan mengikuti mereka secara diam-diam!".

Ketika dia memikirkan tindakan mereka terhadap pasukannya, hati Luo Feng dipenuhi dengan niat membunuh tanpa keraguan sama sekali!

"Ketika sampai ke hutan belantara, aku akan langsung melenyapkan mereka" Tatapan Luo Feng memindai area di luar jendela, "Pasukan harimau fang ... aku harap aku bisa bertemu kalian selama dua bulan ini! "

Sedangkan bagi pasukan harimau fang, Luo Feng tidak dianggap serius sama sekali.

Dengan kekuatannya saat ini, itu akan cukup untuk menghancurkan seluruh pasukan harimau fang!


Load failed, please RETRY

Hadiah

Hadiah -- Hadiah diterima

    Status Power Mingguan

    Membuka kunci kumpulan bab

    Indeks

    Opsi Tampilan

    Latar Belakang

    Font

    Ukuran

    Komentar pada bab

    Tulis ulasan Status Membaca: C61
    Gagal mengirim. Silakan coba lagi
    • Kualitas Terjemahan
    • Stabilitas Pembaruan
    • Pengembangan Cerita
    • Desain Karakter
    • Latar Belakang Dunia

    Skor total 0.0

    Ulasan berhasil diposting! Baca ulasan lebih lanjut
    Pilih Power Stone
    Rank 200+ Peringkat Power
    Stone 0 Batu Daya
    Laporkan konten yang tidak pantas
    Tip kesalahan

    Laporkan penyalahgunaan

    Komentar paragraf

    Masuk

    tip Komentar Paragraf

    Fitur komentar paragraf sekarang ada di Web! Arahkan kursor ke atas paragraf apa pun dan klik ikon untuk menambahkan komentar Anda.

    Selain itu, Anda selalu dapat menonaktifkannya atau mengaktifkannya di Pengaturan.

    MENGERTI