.
.
"Kau bagai angin, Datang tanpa diundang, pergi tanpa diantar. kau datang ketika Gerahku memuncak, dan ketika diriku tertidur terlelap. kau pergi bersama dedaunan yang menghilang. lenyap, tanpa sisa dan tanpa jejak."
.
.
.
.
-NEVER AGAIN-
.
.
.
~~~~~~
PARK SE-JONG HOUSE
sudah beranjak 1 bulan, jihoon tak mendapati kabar dari sang kakak. bukan, bukannya ia senang, tapi seberandalnya Youra, dia akan bertahan sekitar 3 hari dan kembali ke rumah. itupun hanya setengah hari dan kembali pergi lagi.
Pagi ini jihoon merasa bosan, Mau ke mall? Buat apa? Ikut sang bunda? Yang ada dia tambah bosan. Ikut ayah nya? Percuma saja, sama-sama menunggu rapat dan meeting setiap jam.
"Pamaannn~" jihoon merengek pada Jhonny yang sedang memperbaiki selang wastafel di dapur.
Dengan posisi jihoon yg tidur terbalik di sofa sembari TV lebar yang memampangkan Film berjudul 'Dora the Explorer' ia lagi-lagi mengerang kesal.