Kelas sore hari ini hanya ada dua mata pelajaran. Setelah bel pulang sekolah berbunyi, semua murid pulang ke rumah mereka masing-masing. Lan Anran teringat Tanaman Hu Hu tidak boleh disimpan terlalu lama, jadi dia memutuskan pergi ke desa untuk menanamnya dan memberi reagen.
Proses pembuatan reagen sudah selesai, tinggal uji coba reaksi dari reagen. Kalau dia uji coba reagen ini ke tubuh Mo Jinrong akan membutuhkan waktu yang lama.
Karena melihat hari sudah malam, jadi Lan Anran segera pulang sebelum jam makan malam tiba.
Di meja makan, Lan Tingyun dan Li Yueru sedang membahas tentang peralatan medis.
"Sekarang di rumah sakit sedang kekurangan stok peralatan medis. Harus ke mana mencari peralatan medis? Sekarang banyak rumah sakit, tetapi jumlah pasien juga semakin banyak, otomatis peralatan medis pun tidak akan cukup." Lan Tingyun memikirkan masalah ini sampai nafsu makannya pun berkurang.