Bab 206
Hai, apa kalian masih ingat dengan Feby? Cewek SMA yang pernah bersitegang dengan Melati di kedai jusnya.
Sudah lama ya kita tidak membahas atau berbincang mengenai gadis itu. Bahkan sekarang dia sudah berkuliah. Menyandang status sebagai seorang mahasiswi di fakultas ternama.
Dia gadis yang aktif dan juga periang. Memiliki banyak teman. Tidak heran jika dia dengan mudah bergaul dan memiliki teman.
Feby pindah ke Palembang ikut bersama kedua orangtuanya karena urusan bisnis. Bukan, orangtuanya yang berstatus sebagai seorang chef.
Lalu si Ayah yang bekerja mengabadi pada negeri. Ayahnya seorang walikota di kota Palembang beberapa tahun belakangan.
Dia terpilih karena memiliki kinerja yang baik. Tidak heran jika Feby mengambil jurusan hukum.
Dia berkuliah di UNSRI. Universitas Sriwijaya. Dengan mengembangkan minatnya dalam bidang keadilan.