Usai memandikan jenazah papa Yunus. Tiba waktunya papa Yunus untuk dibawa pulang ke rumah untuk di sholatkan, setelah itu dimakamkan, jadinya para petugas pun sudah menyediakan mobil jenazah untuk beliau. Mama Yura dan Ravia pun ikut masuk ke dalam jenazah, sementara Raj mengendarai mobilnya saja sembari mengajak Yelin. Yelin awalnya terlihat ragu untuk ikut, takutnya akan membuat suasana riuh karena kehadirannya, tapi berulangkali Raj dengan tegas akan melindunginya jadinya Yelin akhirnya ikut saja.
"Sayang, benarkah tidak apa-apa aku ikut? Nanti kalau misal merepotkan kamu bagaimana? Kan aku tidak mau itu, nanti ramai karena kedatanganku, secara mama tidak percaya kepadaku dan sekarang sungguh membenciku," seru Yelin yang sedari tadi berjalan menuju ke arah mobil di parkir. Dia menyakinkan kembali, Raj yang ada di sampingnya itu. Walau niat Yelin tulus tapi dia takut terlebih dahulu akibat permasalahan yang belum kunjung usai itu.